Berita

Kepala BP Batam, Muhammad Rudi/Net

Bisnis

BP Batam Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Bakal Melaju di Atas 7 Persen

SABTU, 06 JANUARI 2024 | 09:54 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Batam masih membutuhkan aliran modal investasi untuk menstimulus roda perekonomian. Hal itu disampaikan Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi.

Ia meminta pelayanan kepada investor ditingkatkan dan perlu segera menindaklanjuti semua permasalahan yang dihadapi investor sepanjang tahun 2023.

"Tidak dapat dipungkiri bahwa investasi akan mempengaruhi ekonomi daerah. Saya mengajak semua pihak untuk bisa bekerja maksimal dalam meningkatkan realisasi investasi tahun ini," kata Rudi dalam keterangannya yang dikutip Sabtu (6/1).

Ia menambahkan pertumbuhan ekonomi Batam meningkat sepanjang 2023 lalu dengan capaian 6,84 persen.

Angka tersebut lebih tinggi jika dibandingkan dengan pertumbuhan ekonomi Kepri 5,09 persen dan nasional 5,31 persen di periode sebelumnya. Dengan begitu, Rudi optimis jika pertumbuhan ekonomi Batam akan terus meningkat pada tahun 2024.

Bahkan, ia yakin pertumbuhan ekonomi di Batam bisa  lebih dari 7 persen.

"Saya optimis ekonomi Batam tumbuh lebih dari 7 persen tahun ini. Proyeksi tersebut harus didukung seluruh pihak agar bisa terealisasi maksimal," ujarnya.

Muhammad Rudi juga menyampaikan bahwa pengembangan dan pembangunan jaringan jalan akan tetap menjadi prioritas pihaknya dalam agenda pembangunan setiap tahunnya. Sebab, infrastruktur perlu terus dibangun untuk menggerakan ekonomi masyarakat dan menjadikan Batam berdaya saing sebagai kota tujuan investasi.

“Untuk mempercepat ekonomi, maka pertama yang dilakukan BP Batam dan Pemerintah Daerah saat ini adalah dengan meningkatkan infrastrukturnya, utamanya adalah jalan-jalan utama,” katanya, seperti dikutip dari laman BPBatam.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya