Berita

Gibran Rakabuming Raka bersama pengurus Forum Pengasuh Majelis Taklim (FPMT) se-Jawa Tengah/Ist

Politik

Majelis Taklim Jawa Tengah Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran Satu Putaran

JUMAT, 05 JANUARI 2024 | 16:58 WIB | LAPORAN: ACHMAD RIZAL

Forum Pengasuh Majelis Taklim (FPMT) se-Jawa Tengah mendeklarasikan dukungan untuk kemenangan Paslon Nomor Urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, satu putaran.

Dungan itu terungkap dalam kegiatan "Gibran Mendengar Dawuh Bu Nyai", di Hotel Harris Solo, Jumat (5/1), dihadiri perwakilan anggota FPMT dari 20 kabupaten/kota se-Jawa Tengah.

Lebih dari 200 ibu nyai menghadiri acara itu. Pada kesempatan itu para bu nyai menyampaikan masukan dan saran kepada Gibran Rakabuming Raka.

Agenda itu juga menjadi ajang bertukar pikiran para bu nyai, dalam mensosialisasikan program-program keumatan yang diusung Prabowo-Gibran.

"Di 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah ini sudah terbentuk FPMT, dan siap menangkan Prabowo-Gibran," ungkap pendiri FPMT Jawa Tengah, Hj Yuli Fatimahtuzzahra.

Hj Yuli juga menyampaikan, Paslon Prabowo-Gibran mendapat dukungan luar biasa dari berbagai elemen pengurus pondok pesantren di Jawa Tengah.

"Ini kerja keras kita. Alhamdulillah mendapat dukungan. Bahkan hari ini acara kita juga dihadiri ibu Nyai Hj Duroh dari Pondok Pesantren Temanggung Parakan, yang sebelumnya Dewan Syuro PKB Jawa Tengah. Alhamdulillah hari ini sudah siap nyengkuyung (bergabung) dan sudah woro-woro ke alumni se-Indonesia untuk memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran," ungkap Hj Yuli.

"Ini juga ada keluarga dari Gus Mus, Gus Men, Gus Yahya rawuh (hadir), jadi alhamdulillah, banyak Bu Nyai yang menghadiri dan siap menjadi tim pemenangan Prabowo-Gibran," imbuhnya.

Sementara itu, koordinator acara "Gibran Mendengar Dawuh Bu Nyai", Arifah Fauzi, mengatakan, setiap bu nyai yang hadir dalam acara ini memiliki tugas mensosialisasikan program-program Paslon nomor urut 2.

"Setiap yang hadir di sini mempunyai tugas sosialisasi," tutur Hj Arifah, lewat keterangan tertulis.

Sementara itu, dalam sambutan di hadapan para bu nyai, Gibran menyampaikan bagaimana membangun generasi emas, untuk mencapai Indonesia Emas 2045.

Pada kesempatan itu Arifah mengungkap pentingnya peran kaum perempuan mewujudkan cita-cita besar itu.

"Yang perlu disiapkan adalah bagaimana generasi-generasi kita disiapkan agar berkualitas, salah satunya makanan bergizi secara gratis untuk seluruh anak-anak Indonesia, termasuk makanan 4 sehat 5 sempurna agar siap menghadapi Indonesia emas," ungkapnya.

Sesuai tajuk acara, sejumlah perwakilan bu nyai berkesempatan dawuh atau menyampaikan beberapa pesan kepada Gibran Rakabuming Raka, seperti soal program-program untuk kaum perempuan, hingga soal pelaksanaan program-program kerja tepat sasaran.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya