Berita

Bangunan rumah yang runtuh di Jepang setelah gempa di prefektur Ishikawa pada Senin, 1 Januari 2023/Net

Dunia

India Ikut Berduka atas Bencana Alam yang Melanda Jepang

KAMIS, 04 JANUARI 2024 | 12:26 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Kesedihan juga ikut dirasakan oleh pemerintah India, begitu mengetahui kabar tentang bencana gempa bumi dan tsunami yang melanda prefektur Ishikawa, Jepang, awal pekan ini.

Dalam sebuah pernyataan, Kedutaan Besar India di Jepang menyampaikan duka cita khususnya pada warga Jepang yang terdampak bencana.

“Kami sangat sedih mengetahui kerusakan yang disebabkan oleh gempa bumi dan tsunami yang terjadi di Ishikawa dan prefektur terdekat lainnya di Jepang. Pikiran dan doa kami menyertai mereka yang terkena dampak," kata Kedubes India dalam unggahan di X, seperti dikutip dari ANI News pada Kamis (4/1).

India juga menyatakan solidaritas yang tidak tergoyahkan kepada Jepang dan berharap agar wilayah terdampak dapat segera dipulihkan.

"India berdiri dalam solidaritas dengan Jepang dan rakyatnya di masa-masa sulit ini,” tambahnya.

Gempa bumi berkekuatan 7,6 magnitudo mengguncang Prefektur Ishikawa di Jepang tengah pada Senin sore (1/1).

Pejabat pemadam kebakaran melaporkan bahwa 25 bangunan, termasuk rumah, runtuh di Kota Wajima, dan operasi penyelamatan sedang dilakukan di berbagai lokasi.

Hingga kini, lebih dari 44.000 rumah tangga di prefektur tersebut saat ini tanpa aliran listrik. Perusahaan Tenaga Listrik Hokuriku mematikan dua generator di pembangkit listrik tenaga panas Nanao Ota di Prefektur Ishikawa untuk menghindari kebocoran.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

Pasukan Berani Mati Bela Jokowi Pembohong!

Minggu, 22 September 2024 | 14:03

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Akun Fufufafa Ganti Nama dari Gibran jadi Slamet Gagal Total

Senin, 23 September 2024 | 08:44

KPK Harus Serius Usut Dugaan Korupsi Keluarga Jokowi

Jumat, 20 September 2024 | 15:05

UPDATE

Aset Pegadaian Moncer Terus, Akhir Tahun Diprediksi Bisa Tembus Rp100 Triliun

Senin, 30 September 2024 | 07:59

Janji Ridwan Kamil-Suswono, Wujudkan Kepulauan Seribu sebagai Kawasan Ekonomi Wisata

Senin, 30 September 2024 | 07:44

Buku Baru Admiral Rosihan Arsyad

Senin, 30 September 2024 | 07:43

Balas Rudal Houthi, Puluhan Jet Israel Bombardir Yaman

Senin, 30 September 2024 | 07:35

Praktisi Hukum: Integritas Kejagung Makin Bobrok!

Senin, 30 September 2024 | 07:21

Stimulus Tidak Cukup, Aliran Dana Asing ke China hanya Sementara

Senin, 30 September 2024 | 07:19

Bikin Bangga, Tiga Anak Hebat Ini Lestarikan Seni Budaya Daerah

Senin, 30 September 2024 | 07:01

Bukan Cuma Lebanon, Israel juga Tingkatkan Serangan ke Yaman

Senin, 30 September 2024 | 07:00

Kapolri Didesak Usut Aktor Utama Kericuhan Diskusi Diaspora

Senin, 30 September 2024 | 06:21

Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Baznas Optimalkan Peran Mustahik

Senin, 30 September 2024 | 06:04

Selengkapnya