Berita

Presiden Partai Buruh Said Iqbal/RMOL

Politik

Rizal Ramli Wafat, Partai Buruh Kehilangan Negarawan Sejati

RABU, 03 JANUARI 2024 | 20:00 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Partai Buruh turut berduka atas meninggalnya begawan ekonomi yang juga pejuang demokrasi, Rizal Ramli, Selasa malam (2/1).

Presiden Partai Buruh Said Iqbal mengingat sosok Rizal Ramli yang tak lekang oleh waktu dalam berjuang untuk rakyat Indonesia.

"Pejuang sejati yang tak lekang oleh hujan tak terhapus oleh panas. Negarawan sejati, hati dan pikirannya selalu diletakkan didalam hati rakyat Indonesia," kata Said kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (3/1).


Lanjut Said, hal itu dibuktikan dengan kepeduliannya Rizal Ramli kepada rakyat baik saat berada dalam pemerintahan maupun ketika sudah tidak menjabat.

Partai Buruh pun berduka atas kepulangan Rizal Ramli.

"Seorang merah putih sejati, baik didalam maupun diluar pemerintahan. Partai Buruh berduka untuknya, Indonesia bersedih kehilangan putra terbaiknya," tegas Said.

Sebagai informasi, Rizal Ramli yang akrab disapa RR itu wafat di usia ke-70, dalam perawatan di Rumah Sakit dr Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat.

Kabar duka disampaikan keluarga Rizal Ramli lewat pesan WhatsApp. Rizal Ramli dikenal sebagai aktivis sejak mahasiswa.

Begawan ekonomi itu dikenal kritis terhadap kebijakan pemerintah yang dirasa tidak berpihak pada kepentingan rakyat.

Rencananya, Rizal Ramli akan dikebumikan di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, pada Kamis besok (4/1).

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Sekjen PBB Kecewa AS Keluar dari 66 Organisasi Internasional

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yaqut Tersangka Kuota Haji, PKB: Walau Lambat, Negara Akhirnya Hadir

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yahya Tak Mau Ikut Campur Kasus Yaqut

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:03

TCL Pamer Inovasi Teknologi Visual di CES 2026

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:56

Orang Dekat Benarkan Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Ngadep Jokowi di Solo

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:47

KPK Sudah Kirim Pemberitahuan Penetapan Tersangka ke Yaqut Cholil dan Gus Alex

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:24

Komisi VIII DPR: Pelunasan BPIH 2026 Sudah 100 Persen, Tak Ada yang Tertunda

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:56

37 WNI di Venezuela Dipastikan Aman, Kemlu Siapkan Rencana Kontigensi

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:45

Pilkada Lewat DPRD Bisa Merembet Presiden Dipilih DPR RI

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:40

PP Pemuda Muhammadiyah Tak Terlibat Laporkan Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:26

Selengkapnya