Berita

Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar, mengunjungi korban gempa Sumedang di posko pengungsian/Istimewa

Politik

Kunjungi Korban Gempa Sumedang, Cak Imin Minta Pemerintah Segera Renovasi Rumah Warga

RABU, 03 JANUARI 2024 | 18:57 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Calon wakil presiden nomor urut 1, Muhaimin Iskandar, menyempatkan diri mengunjungi para korban gempa Sumedang di posko pengungsian yang berada di Desa Dano, Sumedang Utara, Rabu (3/1).

Sosok yang akrab disapa Cak Imin itu mengaku sangat prihatin atas musibah yang terjadi. Wakil Ketua DPR RI bidang Korkesra itu pun berjanji akan segera menyalurkan bantuan.

“Kami melalui DPR RI, melalui Kemensos, melalui BNPB, untuk segera mengambil penanganan cepat, terutama agar para pengungsi di tempat penampungan ini segera bisa diatasi di rumahnya masing-masing,” tuturnya.

Cawapres yang diusung Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Kebangkitan Bangsa, dan Partai Ummat itu juga meminta kepada Pemerintah untuk segera membantu merenovasi rumah warga yang rusak berat akibat gempa.

“Pengungsi itu kalau terlalu lama juga akan membawa dampak yang sangat berat. Karena itu secepatnya renovasi-renovasi yang efektif harus dilakukan,” pintanya.

Di sisi lain, jagoan Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu bersyukur karena tidak ada korban jiwa dalam musibah ini. Meskipun gempa susulan masih mengguncang Sumedang pada Rabu dinihari sekitar pukul 01.42 WIB (3/1).

"Ini segera perlu konsumsi, segera butuh alat-alat masak memasak, alat-alat untuk membuat makanan sementara juga bantuan makanan-makanan lainnya,” tandasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya