Berita

Dok RMOL

Politik

Pesan Terakhir Rizal Ramli: Mau Diapakan Bangsa ini ke Depan?

RABU, 03 JANUARI 2024 | 14:29 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Begawan ekonomi Rizal Ramli menitipkan pesan soal nasib bangsa Indonesia ke depan sebelum menghembuskan napas terakhirnya.

Pasalnya, hingga akhir hayatnya, Menko Perekonomian era Presiden Gus Dur itu selalu bicara lantang dalam rangka memperjuangkan demokrasi, perbaikan bangsa dan negara ke depan.

Begitu diungkapkan jurubicara keluarga, Yos Nggarang kepada wartawan di rumah duka Rizal Ramli, Jalan Bangka IX Nomor 49, Kemang, Jakarta Selatan, pada Rabu (3/1).

“(Kata-kata terakhir Rizal Ramli) Beliau bicara tentang negara, tentang bangsa ini, mau diapakan ke depannya,” ungkap Yose.

Meski begitu, Yos tak tahu persis wasiat terakhir sebelum almarhum menghembuskan nafas terakhirnya di RS Cipto Mangunkusumo pada Selasa malam (2/1). Itu lantaran dia tak mendampingi saat detik-detik akhir kepergian sang “Rajawali Ngepret” itu.

“Persisnya saya enggak tau, karena pas waktu hembusin napas terakhirnya saya tidak dampingi. Tapi dia (Rizal Ramli) tidak pernah hal yang pribadi,” jelas Yos.

Almarhum Rizal Ramli menghembuskan napas terakhirnya dalam perawatan di Rumah Sakit dr Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, Selasa malam (2/1).

Almarhum dirawat sejak sekitar sebulan lalu, karena mengidap kanker pankreas stadium 4.

Rencananya, jenazah almarhum Menko Perekonomian era Presiden Gus Dur itu akan dimakamkan pada Kamis (4/1) besok di Taman Pemakaman Umum (TPU) Jeruk Purut, Jakarta Selatan.

Populer

Beredar Kabar, Anies Baswedan Besok Didaftarkan 4 Parpol ke KPU

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:10

Aktivis Demo di KPK, Minta Menteri Trenggono Ditangkap

Jumat, 30 Agustus 2024 | 15:17

Tenang, Peluang Anies di Pilkada Jakarta Belum Tertutup

Rabu, 28 Agustus 2024 | 11:20

Parpol Dilarang Tarik Dukungan, Peluang Anies Hampir Pupus

Kamis, 29 Agustus 2024 | 09:49

Jemaah Suruh RK Turun dari Panggung Haul Mbah Priok

Senin, 02 September 2024 | 09:22

PDIP Dikabarkan Usung Anies di Pilkada Jabar, Begini Respons Puan

Kamis, 29 Agustus 2024 | 12:56

Akun Kaskus Fufufafa yang Hina Prabowo Diduga Gibran, Grace Natalie: Dipastikan Dulu

Rabu, 04 September 2024 | 04:44

UPDATE

Sekolah Manajer Cara Dedi Mulyadi Dorong Potensi Tenaga Kerja Lokal di Daerah Industri

Minggu, 08 September 2024 | 05:54

Pawai Taaruf Meriahkan Rangkaian MTQ Nasional di Kaltim

Minggu, 08 September 2024 | 05:43

Legenda Liverpool Yakin Mo Salah Akan Bertahan

Minggu, 08 September 2024 | 05:39

Kapolres Musi Rawas Akan Pidanakan Pelaku Kecurangan Pilkada

Minggu, 08 September 2024 | 05:22

Berikan Dukungan, Muda Mudi Jabar ASIH Ingatkan soal Pengangguran yang Tinggi

Minggu, 08 September 2024 | 05:00

Tim Pemenangan Luthfi-Yasin Dipimpin Anak Buah Prabowo

Minggu, 08 September 2024 | 04:42

KPU Belum Terima Data Cakada Berstatus Tersangka

Minggu, 08 September 2024 | 04:21

Risma-Gus Hans Mulai Bikin Posko Pemenangan

Minggu, 08 September 2024 | 03:59

Bawaslu Sumsel Ajak Masyarakat Aktif Awasi Pilkada

Minggu, 08 September 2024 | 03:50

Mengejutkan, 25,3 Juta Anak Pakistan Putus Sekolah

Minggu, 08 September 2024 | 03:04

Selengkapnya