Berita

Tongkang batu bara menghantam Pelabuhan 7 Ulu Palembang senilai Rp75 miliar usai tali penarik dari tugboat Karya Pacific terputus/Ist

Nusantara

Pelabuhan 7 Ulu Senilai Rp75 M Berantakan Ditabrak Tongkang Batu Bara

SELASA, 02 JANUARI 2024 | 17:18 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Sebuah video merekam kejadian tongkang pengangkut batu bara yang menabrak Pelabuhan 7 Ulu Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) dan menjadi viral di media sosial, Selasa (2/1). Salah satunya diunggah akun Instagram @plgcoid.

Dalam video  memperlihatkan tongkang batu bara yang menabrak pelabuhan yang menghabiskan dana APBN sebesar Rp75 miliar. Bahkan pelabuhan itu baru diresmikan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) pada 15 Juli 2023 lalu.

Tongkang tersebut diduga lepas kendali lantaran tali penarik di tugboat Karya Pacific terputus. Akibatnya, tongkang tersebut terbawa arus dan menghantam Pelabuhan 7 Ulu hingga hancur.

Warga yang melihat kejadian itu hanya bisa berteriak karena kondisi tongkang yang tidak bisa diarahkan.

“Ya Allah setengah lepas,” kata perekam video yang dikutip Kantor Berita RMOLSumsel.

Direktur Polairud Polda Sumsel AKBP Andreas saat dikonfirmasi Kantor Berita RMOLSumsel membenarkan kejadian tersebut. Ia mengungkapkan, saat ini kasus tersebut sedang diselidiki oleh Satpolairud Polrestabes Palembang.

“Sedang ditangani Satpolairud Palembang, silahkan konfirmasi ke Kasat Polairudnya,” kata Andreas.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya