Berita

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Selasa (2/1)/RMOL

Politik

Sentimen Positif Ganjar-Mahfud Besar 7 Hari Terakhir, PDIP: Optimis!

SELASA, 02 JANUARI 2024 | 16:40 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

PDI Perjuangan (PDIP) mengungkap dalam tujuh hari terakhir ini terdapat sentimen positif yang cukup besar terhadap Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Hal itu disampaikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto dalam jumpa media di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Selasa (2/1).

“Dalam catatan 7 hari terakhir, terdapat sentimen positif yang sangat besar. Jadi ini atmosfer itu sangat positif, ini misalnya dari Pak Mahfud sentimen positifnya sama dengan Pak Ganjar,” kata Hasto.

Hasto menuturkan dalam margin of error survei yang dilakukan di internal PDIP, muncul hawa positif antara Ganjar dan Mahfud dalam pertarungan Pemilu 2024 ini.

“Sentimennya itu yang paling besar daripada yang lain, dari data-data AI kami, jadi kami meyakini bahwa 42 hari ke depan akan menjadi suatu pergerakan yang menyatu dengan kekuatan rakyat itu,” jelasnya.

Pihaknya menambahkan, Ketua Bappilu PDI Perjuangan Bambang Pacul Wuryanto juga telah melakukan tugasnya di daerah dengan mengerahkan para caleg di Jawa Tengah begitu juga Ketua DPP PDIP Said Abdullah yang telah bergerak memenangkan Ganjar-Mahfud di Jawa Timur.

“Dan kemudian di Jawa Barat, kami juga melakukan reinforcement, sehingga beberapa wilayah-wilayah strategis, dengan sentimen positif sebagaimana digambarkan di dalam data yang ada di sini membangunkan optimisme,” ujarnya.

“Bahwa ini merupakan positif online atmosfer, ini suatu haqqul yakin, ini suatu hal yang optimis!” tandas Hasto.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Anak Kita dan Jarum Suntik Dopamin: Problem Anak Digital Native

Minggu, 28 Juli 2024 | 03:54

PKS Enggan Kawin Paksa Meski Telah Berkoalisi dengan Demokrat dan PDIP

Minggu, 28 Juli 2024 | 03:31

Divonis Bebas, Ronald Tannur Langsung Tinggalkan Rutan Surabaya

Minggu, 28 Juli 2024 | 02:58

Tinggalkan PDIP, Agustiar Sabran jadi Jagoan Gerindra di Pilkada Kalteng 2024

Minggu, 28 Juli 2024 | 02:27

Praktisi Hukum: Putusan Bebas Ronald Tannur Cederai Rasa Keadilan Masyarakat

Minggu, 28 Juli 2024 | 01:33

PDIP Akui Makin Intensif Komunikasi dengan PKB

Minggu, 28 Juli 2024 | 01:12

HNSI Siapkan 4 Program Strategis untuk Sejahterakan Nelayan

Minggu, 28 Juli 2024 | 00:50

PDIP Belum Tentu Dukung Anies

Minggu, 28 Juli 2024 | 00:29

Tak Gentar Hadapi Ridwan Kamil, Nasdem Intensifkan Komunikasi Politik

Minggu, 28 Juli 2024 | 00:07

DPD Hanura Papua Komitmen Dukung Kader Maju Pilkada 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 23:52

Selengkapnya