Berita

Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat/RMOL

Politik

Pimpinan MPR RI Minta Semua Tokoh Bangsa Konsisten dalam Keteladanan

MINGGU, 31 DESEMBER 2023 | 20:16 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat, meminta setiap anak bangsa mengantisipasi peluang dan tantangan masa depan, demi mewujudkan kemakmuran dan keadilan masyarakat yang lebih merata.

Menurutnya, dengan membangun kebiasaan mengevaluasi diri, memahami kekurangan dan keunggulan yang dimiliki, bisa menjadi langkah awal untuk menjadi bangsa pembelajar.

"Evaluasi setiap langkah yang kita buat dalam menjawab setiap tantangan, itu dapat menjadi dasar untuk belajar melahirkan langkah yang tepat menyikapi dinamika perjalanan hidup berbangsa dan bernegara," kata Lestari Moerdijat kepada wartawan, di Jakarta, Minggu (31/12).


Wanita yang akrab disapa Rerie itu juga menuturkan, dalam proses menjadi pembelajar, diperlukan daya dorong dari sistem pendidikan yang tepat, dan tidak kalah penting, harus tetap bersandar pada nilai-nilai luhur yang telah diwariskan para pendahulu bangsa.

“Sehingga, dalam mengevaluasi dan memperbaiki sebuah langkah dapat menghasilkan formula yang tepat untuk menjawab tantangan yang dihadapi,” imbuhnya.

Selain menjadi pembelajar, Rerie juga mendorong agar para tokoh bangsa konsisten memberikan keteladanan kepada generasi penerus.

“Apalagi 2024 yang merupakan tahun politik, akan diwarnai suasana kompetisi sesama tokoh bangsa dalam upaya merebut simpati rakyat, agar mendapat mandat sebagai pemimpin, mulai skala nasional hingga kabupaten dan kota,” katanya.

“Para tokoh bangsa itu harus benar-benar mampu menjadi teladan bagi generasi penerus dalam menjalankan proses berbangsa dan bernegara,” tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya