Berita

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Nasional PPP, Sandiaga Salahuddin Uno/RMOLSumsel

Politik

Kader PPP Membelot Dukung Prabowo, Sandiaga Uno: Tak Perlu Dibesar-besarkan

MINGGU, 31 DESEMBER 2023 | 03:31 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Sejumlah kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang menyebut dirinya sebagai ”Pejuang PPP” menyatakan dukungan bagi pasangan calon presiden-calon wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Namun demikian, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Nasional PPP, Sandiaga Salahuddin Uno, memastikan DPP PPP solid mendukung pasangan capres-cawapres, Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

“Jika ada pengurus atau kader yang aktif mendukung capres lain akan diberikan sanksi yang tegas, tapi kita ini keluarga besar, PPP ini partai besar, partai yang sudah 50 tahun, tentunya  sangat lumrah jika  ada perbedaan pilihan. Itu kodratnya demokrasi,” ucap Sandiaga usai menghadiri pelatihan digital marketing bersama relawan Ganjar di Utopia Space Palembang, Sabtu (30/12).

Menurut Sandi, pihaknya selalu mengedepankan ukhuwah karena ini merupakan partai persatuan.

“Kedua, itu tidak perlu dibesar-besarkan. Setiap lima tahun sekali kita berkontestasi demokrasi justru harus menambah silaturahmi, menambah teman, menambah kawan. Sehingga apa yang menjadi realita di lapangan, banyak partai juga mengalami hal yang sama,” terangnya.

Apalagi, menurutnya, pasangan capres-cawapres Ganjar-Mahfud didukung banyak partai politik, tapi hal tersebut tidak perlu dibesar-dibesarkan karena berpotensi menimbulkan perpecahan.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya