Berita

Capres-cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar/Ist

Politik

PILPRES 2024

Kader Nasdem Minta Sudirman Said Setop Bikin Gaduh di Timnas Amin

SABTU, 30 DESEMBER 2023 | 01:43 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Perbedaan pendapat yang tajam antara Co Captain Timnas Amin (Anies-Muhaimin) Sudirman Said dan Pelatih Kepala Timnas Amin Ahmad Ali memicu reaksi dari kader Partai Nasdem.

Kader Partai Nasdem DKI Jakarta yang juga calon anggota legislatif (caleg) DPRD Provinsi DKI Jakarta Daerah Pemilihan (Dapil) 8 Jakarta Selatan, Achmad Rizki meminta Sudirman Said untuk berhenti membuat kegaduhan di internal Timnas Amin.

"SS (Sudirman Said) sebagai Tim Anies bukan dari partai pengusung jangan beri komentar aneh daripada bikin gaduh internal Timnas Amin," kata Rizki kepada wartawan, Jumat (29/12).


Mantan aktivis HMI Cabang Jakarta Selatan itu mengatakan, sebagai pihak yang mewakili relawan di Timnas Amin, Sudirman Said harusnya menahan diri memberikan komentar yang kontraproduktif dengan upaya-upaya pemenangan duet Amin.

"Sebagai relawan sebaiknya menahan diri. Kerja yang baik untuk Anies jangan bikin kegaduhan," kata Rizki.

Rizki melanjutkan, nanti setelah hasil resmi KPU putaran pertama menetapkan paslon yang lolos putaran kedua, baru bisa dilakukan komunikasi politik.

"Dalam pertandingan head coach (pelatih kepala) adalah penentu setiap pertandingan. Setiap pemain wajib patuh dan tunduk yang diputuskan head coach,” tegas Rizki.

Sebelumnya, Co Captain Timnas Amin Sudirman Said dan Pelatih Kepala Timnas Amin Ahmad Ali terlibat perbedaan pendapat yang tajam. Perbedaan pendapat itu terjadi bermula dari wacana adanya komunikasi antara Timnas Amin dan TPN Ganjar-Mahfud.



Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya