Berita

Kegiatan tebus murah bahan pokok yang digelar Barisan Relawan For Gibran di Depok, Jawa Barat/Ist

Politik

Barisan RFG Gelar Tebus Murah dan Borong UMKM

KAMIS, 28 DESEMBER 2023 | 15:09 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Kegiatan tebus murah sembako digelar Barisan Relawan For Gibran (RFG) Jawa Barat untuk warga Depok, Jawa Barat untuk mengantisipasi lonjakan harga kebutuhan pokok di masa libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Pada kegiatan tersebut, panitia menyediakan sekitar 1.000 yang bisa ditebus hanya Rp10 ribu setiap paket dengan nilai setara Rp112 ribu.

"Satu paket terdiri atas beras 2,5 Kg, gula 1Kg, minyak goreng 1 liter, teh 1 kotak dan 3 bungkus mie instan, dan 1 sachet kecap ukuran sedang," ujar Koordinator Daerah Barisan RFG Jawa Barat, Mahfud Latuconsina dalam keterangan tertulisnya, Kamis (28/12).


Kegiatan tersebut sudah digelar pada Rabu (27/12). Kegiatan tersebut juga sekaligus untuk memberdayakan pedagang kaki lima (PKL) sekitar dengan memborong dagangan seperti bakso, siomai, es doger, dan UMKM kopi susu dengan total 2.000 porsi.

"Tujuan kami memborong dagangan pedagang kaki lima dan membagikan secara gratis ialah untuk memberdayakan UMKM yang merupakan penopang perekonomian lokal," tambahnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Pembina Barisan RFG, Reza Fahlevi menyebut kegiatan ini sebagai perhatian para relawan pendukung Prabowo-Gibran untuk merasakan secara langsung permasalahan di akar rumput.

Selain di Jawa Barat, kegiatan tersebut juga akan dilakukan di provinsi lain, seperti Banten, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Sumatera Selatan, Sulawesi Selatan dan daerah lainnya.

"Kegiatan ini sekaligus untuk membumikan program makan siang dan susu gratis yang diusung Prabowo-Gibran. Dari kegiatan ini saja, ada puluhan gerobak pedagang kaki lima yang kita borong. Jelas ini menjadi perputaran uang yang bisa membantu memberdayakan ekonomi masyarakat," ujar Reza.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya