Berita

Pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD/Net

Politik

Ganjar-Mahfud Janji Sediakan Internet Cepat dan Gratis di Seluruh Sekolah

RABU, 27 DESEMBER 2023 | 13:09 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD bakal menyiapkan program internet cepat dan gratis untuk semua sekolah di Indonesia.

Hal itu disampaikan Jurubicara TPN Ganjar-Mahfud, Aryo Seno Bagaskoro dalam keterangan resminya, Kamis (27/12).

"GP-MMD menyiapkan program internet super cepat dan gratis bagi semua sekolah di Indonesia. Harapannya ini bisa menjadi fondasi yang baik untuk program Zero Blank Spot, sehingga semua wilayah daerah di Indonesia bisa terhubung dengan cepat dan mudah," jelas Seno.


Seno menyebut Ganjar-Mahfud menyadari bahwa hari ini ada beragam cabang ekonomi baru yang sangat familiar di kalangan anak-anak muda.

Sambung Seno, ini meliputi peluang terbukanya beragam lapangan kerja baru yang harus segera ditangkap dan difasilitasi oleh pemerintah.

"Pekerjaan seperti streamer, developer, graphic designer menjadi semakin dibutuhkan dan diminati," ujarnya.

Selain itu, kata Seno, kepastian hukum dan regulasi pemerintah harus diatur agar ada rasa aman dan nyaman bagi berkembangnya banyak cabang ekonomi baru yang tentu membutuhkan pendekatan yang adaptif.

"Dalam konteks ini, rekam jejak Pak Mahfud sebagai pendekar hukum menjadi sangat relevan," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya