Berita

Pameran seni budaya Indonesia di Rusia yang berlangsung 19 Desember 2023 sampai 7 Januari 2024/Ist

Dunia

Tenun hingga Wayang Golek Mejeng di Pameran Rusia

SELASA, 26 DESEMBER 2023 | 08:00 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Pameran seni budaya Indonesia digelar di Pusat Seni Kontemporer Museum Seni Negeri Chuvash, Chebaksary, Rusia dengan mengusung tema “Two Countries – Loyalty to Traditions”.

Pameran digelar KBRI Moskow dan Asosiasi Kerja Sama Internasional Rusia (RAMS) serta Museum Seni Negeri Chuvash ini berlangsung sejak 19 Desember 2023 hingga 7 Januari 2024.

Wakil Menteri Kebudayaan dan Arsip Chuvash, Tatyana Kazakova mengatakan, pameran tersebut bertujuan menyatukan masyarakat dan budaya Rusia dan Indonesia, yang meski secara geografis berjauhan, namun memiliki semangat yang sama dalam menjaga tradisi.


“Pameran ini penting dalam membuka mata warga Chuvash terhadap kekayaan budaya Indonesia dan membawa pesan dari hati orang Indonesia ke hati warga Rusia," kata Tatyana Kazakova dalam siaran persnya, Selasa (26/12).

Sementara itu, Dutabesar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Indonesia merangkap Republik Belarus, Jose Antonio Morato Tavares mengurai, pameran tersebut diharapkan menjadi medium masyarakat Indonesia dan Rusia untuk semakin mengenal satu sama lain.

“Tradisi perlu kita pertahankan seiring dengan perkembangan modernisasi. Indonesia dan Rusia punya banyak kesamaan dalam melestarikan tradisinya, sebagaimana tampak pada keindahan kerajinan kain tenun, musik, dan seni kriya masing-masing yang tampil hari ini,” pungkas Dubes Jose Tavares.

Dalam pameran “Two Countries – Loyalty to Traditions” sekitar 50 karya seni budaya kedua negara dipamerkan. Rusia menampilkan berbagai lukisan kontemporer karya pelukis Daria Karacheva, Artur Mirzoyan, Alexander, Mark dan Olga Smirnov, Vitaly Petrov, Georgy Fomiryakov, Alexey Nikolaev, Anna Bubnova, dan Irina Fedorova, serta kostum nasional Chuvash “Pakha Tere”.

Sementara KBRI Moskow menampilkan berbagai koleksi kain tenun dari Sumatera Utara, Jambi, Lampung, Jawa Barat, Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat, dan Bali.

Kemudian seni ukiran patung dan relief kayu, wayang golek, dan topeng, serta penampilan Tari Persembahan oleh Kirana Nusantara Dance dan Gamelan Dadali binaan KBRI Moskow.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya