Berita

Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Palembang menggelar Rakercab di Hotel Swarna Dwipa Palembang/RMOLSumsel

Politik

Targetkan 10 Kursi DPRD, Partai Demokrat Palembang Mantapkan Strategi Pemenangan

SELASA, 26 DESEMBER 2023 | 02:57 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat kota Palembang menetapkan target besar untuk menjadi pemenang Pemilu 2024 dan merebut kembali kursi Ketua DPRD Palembang.

Ketua DPC Partai Demokrat Palembang, Yudha Pratomo Mahyudin mengatakan, target partainya adalah meraih 10 kursi di DPRD Palembang, serta memenangkan kembali posisi kepala daerah untuk Pilkada Walikota Palembang 2024-2029. Selain itu, Demokrat Palembang juga berkomitmen untuk mendukung pasangan Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024.

"Pastinya kita menargetkan kursi DPRD Palembang dari Partai Demokrat sebanyak 10 kursi, dan insyaAllah tercapai. Kemudian untuk target eksekutif atau Pilkada, Walikota Palembang 2024-2029 kembali dari Partai Demokrat, serta memenangkan Prabowo-Gibran di Pilpres," papar Yudha, diwartakan Kantor Berita RMOLSumsel, Senin (25/12).


Mantan Cawagub Sumsel ini menambahkan, Rakercab yang dilaksanakan merupakan kegiatan tahunan untuk mengevaluasi program kerja yang telah dilakukan Demokrat. Yudha menekankan pentingnya penguatan struktur partai, khususnya dalam menyusun saksi di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

"Kami sedang menyusun saksi di TPS, mengingat di kota Palembang ada sekitar empat ribuan TPS. Sebelum pencoblosan, semua persiapan ini harus sudah valid," kata Yudha.

Yudha juga mengakui bahwa target meraih 10 kursi di DPRD Palembang adalah tantangan berat, namun dia menegaskan bahwa Rakercab ini adalah langkah awal untuk merumuskan strategi ke depan.

"Memang berat (target 10 kursi) karena posisi kepala daerah tidak dijabat kader Partai Demokrat dan hal lain, sehingga perlu revisi lagi strategi apa yang perlu dilakukan ke depan," bebernya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Sumsel, Tamtama menambahkan, kader partai perlu meningkatkan semangat dan strategi untuk mempertahankan kursi di DPRD Palembang dan memenangkan Prabowo-Gibran di Palembang.

"Rakercab ini bukan seremonial, tapi bagaimana strategi ke depan untuk menang dan bisa mengantarkan Prabowo-Gibran sebagai pemenang. Jadi kader Partai Demokrat yang ada wajib memenangkan Prabowo-Gibran dan itu fardhu ain," ucap Tamtama.

Di tempat yang sama, Wakil Majelis Pertimbangan DPP Partai Demokrat, Sarjan Taher, menekankan bahwa target 10 kursi bisa tercapai jika semua kader kompak dan saling mendukung.

"Saya lihat sembilan kursi di DPRD Palembang perlu ditambah lagi. Meski berat tantangannya, tapi kita harus kompak. Politik ini harus dilaksanakan gembira dan saling dukung," pungkas Sarjan.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya