Berita

Tingkat kepatuhan LHKPN partai politik pendukung capres-cawapres 2024 yang tercatat di platform KPK Jaga.id/Rep

Politik

Kepatuhan LHKPN Parpol Pendukung Capres-Cawapres, Siapa Paling Rendah?

SENIN, 25 DESEMBER 2023 | 20:13 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencatat tingkat kepatuhan LHKPN Parpol pendukung Capres-Cawapres di Pilpres 2024. Tingkat kepatuhan paling rendah ada di pendukung Pasangan Nomor Urut 2, Prabowo-Gibran.

Penelusuran Kantor Berita Politik RMOL, Senin (25/12), melalui platform Jaringan Pencegahan Korupsi atau Jaga.id di kanal Pemilu, KPK sudah mencantumkan nama Capres-Cawapres beserta foto, visi dan misi, Parpol pendukung, tingkat kepatuhan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), hingga harta kekayaan Capres-Cawapres.

Anies-Muhaimin
Capres-Cawapres Nomor Urut 1, Anies-Muhaimin memiliki visi "Indonesia Adil Makmur untuk Semua", dengan 8 misi. Didukung oleh tiga parpol, PKB, Partai Nasdem, dan PKS.

Sedangkan kepatuhan LHKPN Parpol pendukung Anies-Muhaimin sebesar 86,5 persen. Data diambil per 10 November 2023 berdasar data pelaporan LHKPN 2022 per fraksi di lingkup DPR RI.

Dalam catatannya, Anies memiliki harta kekayaan Rp11.789.358.223 (Rp11,7 miliar), sedang Cak Imin Rp25.975.043.212 (Rp25,9 miliar).

Prabowo-Gibran
Pasangan Nomor Urut 2, Prabowo-Gibran memiliki visi "Bersama Indonesia Maju menuju Indonesia Emas 2045", dengan 8 misi. Didukung oleh 7 Parpol, Gerindra, Golkar, Garuda, PAN, PBB, Demokrat, dan PSI.

Tingkat kepatuhan LHKPN Parpol pendukung Prabowo-Gibran sebesar 75,29 persen dari data per 10 November 2023 berdasar data pelaporan LHKPN 2022 per fraksi di lingkup DPR RI.

Prabowo memiliki harta sebesar Rp2.042.682.732.691 (Rp2,04 triliun), sedang Gibran Rp25.545.215.362 (Rp25,5 miliar).

Ganjar-Mahfud
Untuk Pasangan Nomor Urut 3, Ganjar-Mahfud, memiliki visi "Gerak Cepat menuju Indonesia Unggul" dengan 8 misinya. Didukung 4 Parpol, yakni PDI Perjuangan, Hanura, Perindo, dan PPP.

Tingkat kepatuhan LHKPN Parpol sebesar 92,47 persen dari data per 10 November 2023 berdasar data pelaporan LHKPN 2022 per fraksi di lingkup DPR RI.

Ganjar memiliki harta senilai Rp15.417.702.482 (Rp15,4 miliar), sedang Mahfud senilai Rp29.535.779.181 (Rp29,5 miliar).

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya