Berita

Terowongan bawah tanah Hamas di Jabalya, Gaza Utara/Net

Dunia

Israel Temukan Lima Mayat Sandera di Terowongan Bawah Tanah Hamas

SENIN, 25 DESEMBER 2023 | 12:34 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Dalam sebuah pernyataan pada Minggu malam (25/12), Pasukan Pertahanan Israel (IDF) menceritakan bagaimana pihaknya menemukan lima mayat sandera di terowongan bawah tanah Hamas.

Dikatakan IDF, dua mayat pertama ditemukan sekitar dua minggu lalu di terowongan Jabalya, Gaza Utara. Kemudian beberapa hari setelahnya tiga mayat lain kemudian dekatnya.

"Para sandera yang ditemukan tewas yakni Eden Zakharia dan Ziv Dado yang jenazahnya ditemukan pada 12 Desember, serta Elia Toledano, Nik Beizer, dan Ron Sherman," ungkap IDF, seperti dimuat The Jerussalem Post.

Salah satu pejabat IDF mengatakan kondisi terowongan begitu besar, sehingga upaya pencarian dilakukan dengan melibatkan intelijen gabungan dan tim forensik.

"Terowongan itu sangat luas, termasuk lift besar dan ruangan-ruangan besar, dan dibagi menjadi ruang-ruang samping, seperti pusat komando, stasiun medis, musala, dan ruangan untuk pembuatan senjata," jelasnya.

Dia menambahkan, bahwa tiga dari lima sandera yang ditemukan wajahnya pernah tampil dalam video yang dirilis Hamas pekan lalu.

Dalam video tersebut, ketiga sandera bernama Toledano, Beizer, dan Sherman, terlihat memegang selembar kertas berisi nama dan informasi pribadi mereka.

Mereka diculik pada 7 Oktober selama serangan tidak terduga yang dilancarkan Hamas di Israel Selatan.

Populer

Beredar Kabar, Anies Baswedan Besok Didaftarkan 4 Parpol ke KPU

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:10

Aktivis Demo di KPK, Minta Menteri Trenggono Ditangkap

Jumat, 30 Agustus 2024 | 15:17

Tenang, Peluang Anies di Pilkada Jakarta Belum Tertutup

Rabu, 28 Agustus 2024 | 11:20

Parpol Dilarang Tarik Dukungan, Peluang Anies Hampir Pupus

Kamis, 29 Agustus 2024 | 09:49

Jemaah Suruh RK Turun dari Panggung Haul Mbah Priok

Senin, 02 September 2024 | 09:22

PDIP Dikabarkan Usung Anies di Pilkada Jabar, Begini Respons Puan

Kamis, 29 Agustus 2024 | 12:56

Akun Kaskus Fufufafa yang Hina Prabowo Diduga Gibran, Grace Natalie: Dipastikan Dulu

Rabu, 04 September 2024 | 04:44

UPDATE

Sekolah Manajer Cara Dedi Mulyadi Dorong Potensi Tenaga Kerja Lokal di Daerah Industri

Minggu, 08 September 2024 | 05:54

Pawai Taaruf Meriahkan Rangkaian MTQ Nasional di Kaltim

Minggu, 08 September 2024 | 05:43

Legenda Liverpool Yakin Mo Salah Akan Bertahan

Minggu, 08 September 2024 | 05:39

Kapolres Musi Rawas Akan Pidanakan Pelaku Kecurangan Pilkada

Minggu, 08 September 2024 | 05:22

Berikan Dukungan, Muda Mudi Jabar ASIH Ingatkan soal Pengangguran yang Tinggi

Minggu, 08 September 2024 | 05:00

Tim Pemenangan Luthfi-Yasin Dipimpin Anak Buah Prabowo

Minggu, 08 September 2024 | 04:42

KPU Belum Terima Data Cakada Berstatus Tersangka

Minggu, 08 September 2024 | 04:21

Risma-Gus Hans Mulai Bikin Posko Pemenangan

Minggu, 08 September 2024 | 03:59

Bawaslu Sumsel Ajak Masyarakat Aktif Awasi Pilkada

Minggu, 08 September 2024 | 03:50

Mengejutkan, 25,3 Juta Anak Pakistan Putus Sekolah

Minggu, 08 September 2024 | 03:04

Selengkapnya