Berita

Suasana terkini di Markas Pemenangan Amin di Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat, persiapan menuju debat cawapres/RMOL

Politik

Nobar Debat Cawapres, Layar Lebar Terpasang di Markas Amin

JUMAT, 22 DESEMBER 2023 | 14:28 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Koalisi Perubahan untuk Persatuan yang mengusung capres-cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar akan menggelar nonton bareng alias nobar debat cawapres yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada Jumat (22/12).

Nobar akan digelar di markas pemenangan Timnas Amin di Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat. Acara dimulai pukul 18.00 WIB diawali dengan mimbar bebas dan hiburan. Sementara debat baru akan berlangsung pukul 19.00 WIB.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi, saat ini sudah terpasang layar lebar serta kursi yang sudah ditata.


Untuk menunjang acara, turut dilengkapi lighting dan sound system, serta misty fan, juga AC portabel agar suhu di lokasi menjadi sejuk. Sehingga memberi rasa kenyamanan.

Kepada para pendukung dan simpatisan dipersilakan untuk dapat hadir. Meski begitu, panitia mengimbau para pendukung untuk tidak membawa kendaraan pribadi dan membawa botol minum.

Nantinya, cawapres Muhaimin Iskandar akan berdebat dengan cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka dan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD.

Debat tersebut mengangkat tema ekonomi (ekonomi kerakyatan dan ekonomi digital), keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan.

Berbeda dengan debat sebelumnya yang digelar di kantor KPU, debat cawapres akan digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat.

Debat akan dipandu dua moderator dari stasiun televisi pemegang hak siar, yakni Alfito Deanova dari Trans Corp, dan Liviana Cherlisa dari Kompas TV.



Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya