Berita

Kunjungan kapal perang India INS Kadmatt di Manila, Filipina pada Senin, 11 Desember 2023/Net

Dunia

India Labuhkan Kapal Perang INS Kadmatt di Manila

MINGGU, 17 DESEMBER 2023 | 10:30 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Dalam upaya untuk meningkatkan kerja sama maritim antara India dan Filipina, kapal perang India INS Kadmatt berlabuh di pelabuhan Manila, Filipina awal pekan ini.

Mengutip ANI News pada Minggu (17/12), kunjungan INS Kadmatt merupakan bagian dari Pengerahan Operasi Jarak Jauh untuk latihan bersama personel kedua negara.

"Latihan ini melibatkan interaksi profesional, pertukaran ahli di bidangnya, dan kunjungan lintas-dek yang bertujuan untuk meningkatkan kerja sama dan bertukar praktik terbaik," ungkap laporan tersebut.

Duta Besar India untuk Filipina, Shambhu Kumaran pada Rabu (13/12), menyebut gelaran latihan kemitraan maritim (MPX) angkatan laut India dan Filipina dilakukan di Laut Filipina Barat atau Laut China Selatan.

Dia mengatakan, latihan dilaksanakan untuk menjaga stabilitas dan perdamaian di kawasan Indo-Pasifik.

"Filipina terletak di pusat Indo-Pasifik dan kami adalah mitra yang sangat dekat, sesama negara demokrasi. Kami memiliki kepentingan bersama dalam perdamaian dan stabilitas di kawasan ini," ujarnya.

Dubes juga mendukung upaya Filipina untuk mendorong kepatuhan terhadap tatanan berbasis aturan dan menghormati hukum internasional di tengah perkembangan terkini di Laut Cina Selatan.

Di tengah perselisihan antara kapal penjaga pantai baru-baru ini, Filipina mengajukan protes diplomatik baru kepada China dan memanggil Dubes mereka di Manila.

Filipina melaporkan bahwa kapal-kapalnya terkena tembakan meriam air dari kapal China ketika mereka mencoba mengirim pasokan kepada nelayan di Scarborough Shoal.

Populer

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Seluruh Fraksi di DPR Kompak Serang Kejagung soal Tom Lembong

Rabu, 13 November 2024 | 18:01

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Protes Aturan Hijab, Mahasiswi Iran Nekat Bugil di Depan Kampus

Minggu, 03 November 2024 | 16:18

Haikal Hasan Diminta Cek Joget Sadbor: Halal Nggak?

Minggu, 03 November 2024 | 10:41

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

UPDATE

Fahri Bachmid: Pembatalan Paslon Nomor Urut Satu oleh KPU Fak-Fak Inkonstitusional

Rabu, 13 November 2024 | 22:09

Hakim Tolak Gugatan Praperadilan ke KPK

Rabu, 13 November 2024 | 21:55

Prabowo Ubah Sistem Haji, Selly Gantina Tekankan Perubahan Undang-Undang

Rabu, 13 November 2024 | 21:46

Proyek Lampu Pocong Kembali Diungkit di Debat Pilgub Sumut

Rabu, 13 November 2024 | 21:22

Basarnas Medan Dukung Agenda Aqua Bike Championship 2024 di Danau Toba

Rabu, 13 November 2024 | 21:01

Penguatan Kompolnas Penting untuk Efektivitas Pengawasan Polri

Rabu, 13 November 2024 | 20:48

All New Tucson Segera Meluncur, Hyundai Mulai Buka Pemesanan

Rabu, 13 November 2024 | 20:42

Soroti Kecelakaan Tol Cipuralang, Ijeck Minta KIR Usaha Angkutan Diperketat

Rabu, 13 November 2024 | 20:42

Debat Pilgub Terakhir, KPU Tak Bisa Jamin Paslon Tak Saling Serang Isu Personal

Rabu, 13 November 2024 | 20:32

Badan Intelijen Maroko Bantu Spanyol Sita 4,7 Ton Ganja di Kepulauan Canary

Rabu, 13 November 2024 | 20:23

Selengkapnya