Siti Atikoh/Istimewa

Politik

Hari Ini Kunjungi Solo, Siti Atikoh Diharapkan Bisa Dongkrak Suara Ganjar

MINGGU, 17 DESEMBER 2023 | 03:58 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

rmol.idIstri dari calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Suprianti, dijadwalkan untuk memberikan pendidikan politik bagi kader perempuan DPC PDI Perjuangan Kota Solo.

Kehadiran Siti Atikoh sendiri diharapkan bisa menggenjot perolehan suara terbanyak untuk paslon Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dalam Pilpres 2024.

Ketua Panitia acara, Muchus Budi R mengatakan, Siti Atikoh dikenal sebagai sosok yang memiliki kemampuan menonjol di bidang perjuangan kesetaraan gender.

"Juga memiliki perhatian besar terhadap kelompok-kelompok rentan," jelasnya, dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Sabtu (16/12).

Menurutnya, sebagai istri capres, Siti Atikoh harus mendapat porsi khusus untuk menunjukkan berbagai kelebihan pribadinya di hadapan publik.

"Tujuannya agar semakin memantapkan pilihan warga memilih pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dalam Pilpres 2024," lanjutnya.

Untuk itu pihaknya menggelar acara silaturahmi Siti Atikoh dengan 15 ribu kader perempuan, penyandang disabilitas, kelompok rentan, dan relawan perempuan.

"Acara digelar di hari Minggu (17/12) pukul 15.00 WIB dan berlangsung di Benteng Vastenburg," paparnya.

Nantinya, Atikoh akan memberikan orasi tunggal sebagai bagian dari pendidikan politik serta pemahaman kesetaraan gender dan isu kelompok rentan sosial, kepada para kader perempuan PDIP Perjuangan dan relawan.

"Orasi tersebut akan mengangkat tema ‘Perempuan Berdaya, Menuju Indonesia Unggul’," tandasnya.

Adapun total peserta yang diundang adalah 10 ribu kader perempuan dari PDI Perjuangan di Kota Solo. Ada sekitar 2 ribu kader dari partai pendukung koalisi, 500 penyandang disabilitas kelompok rentan, dan 2.500 relawan perempuan dari kawasan Solo Raya. rmol.id

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Menteri PANRB Jangan Jadi Firaun Baru

Selasa, 11 Maret 2025 | 07:13

Kemenkeu Belum Rilis APBN 2025, Rocky Gerung: Ada Data yang Disembunyikan?

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:45

Kejar Sampai Banyumas, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Tambora

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:31

Gubernur Jateng Optimistis Capai Target Pangan 11 Juta Ton

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:16

Terlena Naturalisasi dan Tendangan Erick

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:01

Dijemput Paksa, Pengusaha Haji Alim Dijebloskan Kejari Muba ke Rutan Palembang

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:58

Impor Gula Vs Penghuni Usus

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:56

Kekayaan Menteri PU Dody Hanggodo di LHKPN, Sering Pakai Ikat Pinggang Hermes

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:51

LPH Quality Syariah Dukung BPJPH Jadikan Indonesia Pusat Halal Dunia

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:42

Buntut Penundaan Pelantikan, Ratusan CPPPK Banjarnegara Ancam Geruduk Jakarta

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:18

Selengkapnya