Berita

Siti Atikoh/Istimewa

Politik

Hari Ini Kunjungi Solo, Siti Atikoh Diharapkan Bisa Dongkrak Suara Ganjar

MINGGU, 17 DESEMBER 2023 | 03:58 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Istri dari calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Suprianti, dijadwalkan untuk memberikan pendidikan politik bagi kader perempuan DPC PDI Perjuangan Kota Solo.

Kehadiran Siti Atikoh sendiri diharapkan bisa menggenjot perolehan suara terbanyak untuk paslon Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dalam Pilpres 2024.

Ketua Panitia acara, Muchus Budi R mengatakan, Siti Atikoh dikenal sebagai sosok yang memiliki kemampuan menonjol di bidang perjuangan kesetaraan gender.

"Juga memiliki perhatian besar terhadap kelompok-kelompok rentan," jelasnya, dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Sabtu (16/12).

Menurutnya, sebagai istri capres, Siti Atikoh harus mendapat porsi khusus untuk menunjukkan berbagai kelebihan pribadinya di hadapan publik.

"Tujuannya agar semakin memantapkan pilihan warga memilih pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dalam Pilpres 2024," lanjutnya.

Untuk itu pihaknya menggelar acara silaturahmi Siti Atikoh dengan 15 ribu kader perempuan, penyandang disabilitas, kelompok rentan, dan relawan perempuan.

"Acara digelar di hari Minggu (17/12) pukul 15.00 WIB dan berlangsung di Benteng Vastenburg," paparnya.

Nantinya, Atikoh akan memberikan orasi tunggal sebagai bagian dari pendidikan politik serta pemahaman kesetaraan gender dan isu kelompok rentan sosial, kepada para kader perempuan PDIP Perjuangan dan relawan.

"Orasi tersebut akan mengangkat tema ‘Perempuan Berdaya, Menuju Indonesia Unggul’," tandasnya.

Adapun total peserta yang diundang adalah 10 ribu kader perempuan dari PDI Perjuangan di Kota Solo. Ada sekitar 2 ribu kader dari partai pendukung koalisi, 500 penyandang disabilitas kelompok rentan, dan 2.500 relawan perempuan dari kawasan Solo Raya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya