Berita

Kapolda Papua, Irjen Mathius D Fakhiri (kanan)/Ist

Presisi

6 Ribu Personel Polri Diterjunkan untuk Amankan Nataru di Papua

SABTU, 16 DESEMBER 2023 | 09:59 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Polda Papua menerjunkan 6.000 personel selama perayaan Natal 2023 dan malam pergantian tahun 2024.

"Anggota telah dibagi oleh Biro Ops Polda Papua untuk terlibat dalam pengamanan dengan sandi Operasi Lilin Cartenz 2023,” kata Kapolda Papua, Irjen Mathius D Fakhiri dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (16/12).

Ribuan personel ini secara langsung terlibat dalam pengamanan ibadah Natal hingga pengamanan malam pergantian tahun. Adapun Operasi Lilin akan dilaksanakan mulai 21 Desember hingga 3 Januari 2024.

“Pada 21 Desember 2023 akan digelar upacara gelar pasukan Operasi Lilin Cartenz 2023 selama 12 hari serentak di seluruh Indonesia bersama dengan polda-polda lain,” kata Mathius.

Bukan hanya Polri, pengamanan juga melibatkan unsur dari pemuda muslim.

“Biasa ada keterlibatan dari saudara muslim yang ikut serta menjaga proses jalannya ibadah oleh saudara-saudara nasrani,” terangnya.

Dengan begitu, Kapolda berharap situasi Papua aman terkendali dan umat bisa melaksanakan ibadah Natal.

“Semoga situasi ini bisa terjaga, sehingga perayaan Natal dan tahun baru bisa berjalan lancar dan penuh hikmah,” tutup Mathius.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Ingin Hapus Budaya Feodal, Ini Pesan Prabowo ke Para Manteri

Rabu, 06 November 2024 | 20:04

Tim KREN Laporkan Dugaan Pelanggaran Netralitas Oknum Polisi ke Polda Kalbar

Rabu, 06 November 2024 | 19:57

Loyalis Endus Ada Skenario Segera Menetapkan Anies Tersangka

Rabu, 06 November 2024 | 19:46

Polisi Turut Periksa Kantor Money Changer Imbas Kasus Judol Pegawai Komdigi

Rabu, 06 November 2024 | 19:38

Menko AHY: Pemanfaatan Teknologi dalam Konstruksi Penting untuk Tingkatkan Daya Saing

Rabu, 06 November 2024 | 19:34

KPK Sita Dokumen Korupsi Pengadaan Bansos Presiden

Rabu, 06 November 2024 | 19:25

Reaksi Internasional Terhadap Kemenangan Trump di Pilpres AS

Rabu, 06 November 2024 | 19:11

Data BRI, Ekspansi Bisnis UMKM Melambat pada Kuartal III 2024

Rabu, 06 November 2024 | 19:05

GAPMMI Dukung Peningkatan Ekonomi Sektor Makanan dan Minuman di Era Presiden Prabowo

Rabu, 06 November 2024 | 18:58

Kunker Perdana ke China, Prabowo Rawat Hubungan Baik Bilateral

Rabu, 06 November 2024 | 18:52

Selengkapnya