Berita

Ilustrasi/Net

Tekno

Seperti Huawei, Apple akan Gunakan Layar OLED untuk iPad dan MacBook

JUMAT, 15 DESEMBER 2023 | 12:00 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Para penggemar iPad dan MacBook akan segera dimanjakan dengan tampilan layar yang lebih baik, seiring dengan rencana Apple untuk memperluas penggunaan layar OLED canggihnya kedua produk tersebut.

Layar OLED, atau dioda pemancar cahaya organik, sudah digunakan di sebagian besar ponsel pintar premium, termasuk iPhone.  

"Apple berencana untuk menerapkan teknologi ini pada iPad kelas atas tahun depan," kata beberapa eksekutif industri teknologi, seperti dikutip dari Nikkei Asia, Jumat (15/12).

"Model MacBook OLED juga sedang dikembangkan untuk produksi paling cepat pada paruh kedua tahun 2025," kata sumber tersebut.

Meningkatnya penetrasi OLED merupakan kemenangan signifikan bagi Samsung Display dan LG Display dari Korea Selatan serta BOE Technology Holding asal China, yang semuanya bertaruh besar pada teknologi layar mahal ini.  

Di sisi lain, hal ini dapat menjadi pukulan telak bagi produsen display yang tidak banyak hadir di segmen ini, termasuk JDI dan Sharp dari Jepang, serta AUO dan Innolux dari Taiwan.

Apple bukanlah perusahaan pertama yang mengadopsi layar OLED untuk tablet.  Huawei, misalnya, telah menjadi pendorong signifikan tren ini, yang pada gilirannya membantu memperkuat rantai pasokan layar di China.

Samsung juga tak kalah agresif untuk beralih dari LCD biasa ke OLED untuk produk-produknya, mengingat dominasi raksasa teknologi Korea Selatan dalam teknologi dan kapasitas produksi yang besar.

Apple sendiri mengguncang industri layar global pada tahun 2020 ketika beralih menggunakan layar OLED untuk iPhone premium. Perusahaan ini mengirimkan 60,4 juta iPad pada tahun lalu, menjadikannya 37,4 persen pangsa pasar global, menurut IDC, sementara Samsung berada di urutan kedua dengan 30,3 juta unit dan pangsa pasar 18,6 persen.

Menurut Counterpoint Research, penjualan ponsel pintar OLED telah meningkat pesat, mencakup hampir setengah dari pasar global pada kuartal pertama tahun 2023. Untuk tablet, counterpoint memperkirakan bahwa 15 persen akan menggunakan layar OLED pada kuartal kedua tahun 2024, naik dari sekitar 8 persen saat ini.

Dengan kedua pemimpin industri tersebut menggunakan OLED untuk tablet mereka, maka akan meyakinkan merek lain untuk mengikuti jejaknya, sehingga semakin merangsang investasi rantai pasokan untuk teknologi tersebut.

Menurut informasi, Apple akan mengeluarkan seri baru iPad Pro dan iPad Air kabarnya akan hadir pada Maret 2024.

Populer

Bey Machmudin akan Serius Tangani Judi Online di Jabar yang Tembus Rp3,8 T

Rabu, 26 Juni 2024 | 18:20

Bey Machmudin Ingatkan Warga Jangan Coba-coba Mengakali PPDB

Selasa, 25 Juni 2024 | 03:45

Menwa Siap Kerahkan 5 Ribu Personel ke Gaza Bersama TNI

Rabu, 26 Juni 2024 | 01:19

Wacana Bey Machmudin Rombak Komisaris BUMD Didukung Dewan

Minggu, 30 Juni 2024 | 13:24

DPR Khawatir Investasi TikTok Permudah Produk China Masuk RI

Kamis, 27 Juni 2024 | 00:03

Pemilu Iran di Jakarta

Jumat, 28 Juni 2024 | 14:24

Rapat Pimpinan MPR RI dengan Presiden Jokowi

Jumat, 28 Juni 2024 | 16:37

UPDATE

Tolak Pangkalan Militer AS

Kamis, 04 Juli 2024 | 19:57

KPK Buka Penyelidikan Dugaan Korupsi yang Libatkan Anggota BPK dan DPR

Kamis, 04 Juli 2024 | 19:54

Imbas Kasus Ini, Kantor Ditjen EBTKE Kementerian ESDM Digeledah Bareskrim

Kamis, 04 Juli 2024 | 19:48

Usai Pangkas Subsidi BBM, Malaysia dan Thailand Hadapi Ancaman Inflasi

Kamis, 04 Juli 2024 | 19:48

Kejagung Ingatkan SE Pedoman Penanganan Perkara Pertanahan Masih Berlaku

Kamis, 04 Juli 2024 | 19:41

Sehari Jabat Dirnarkoba, Kombes Donald Ringkus Pengedar 45 Kilo Sabu

Kamis, 04 Juli 2024 | 19:27

AHY Keluarkan Rekomendasi Pilgub ke 3 Petahana

Kamis, 04 Juli 2024 | 19:09

Sri Mulyani: Penerima LPDP di Era Jokowi Capai 45 Ribu Orang

Kamis, 04 Juli 2024 | 19:03

Korban Asusila Hasyim Asy'ari KPU Bukan Pegawai Kemlu

Kamis, 04 Juli 2024 | 19:01

Kepala Bappenas Sebut Molornya Pembangunan IKN Masih Bisa Ditolerir

Kamis, 04 Juli 2024 | 18:57

Selengkapnya