Berita

Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan/Repro

Politik

Tim Hukum Anies-Muhaimin Siap Membuka Kembali Penyelidikan Tragedi KM 50

KAMIS, 14 DESEMBER 2023 | 23:02 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Tragedi KM 50 yang telah merenggut enam nyawa laskar FPI kembali jadi pembahasan hangat setelah disinggung Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan saat debat perdana Capres 2024 pada Selasa (12/12).

Tim Hukum Nasional (THN) Anies-Muhaimin (Amin) memastikan, paslon nomor urut 1 siap membuka kembali penyelidikan kasus yang terjadi di Kilometer 50 Jalan Tol Cikampek pada akhir Desember 2020 lalu itu.

“Komitmen Amin tertuang jelas di dalam visi-misinya. Kalau memang dibutuhkan, kami siap membuka kembali penyelidikan dugaan pelanggaran HAM tewasnya enam pemuda yang tidak berdosa di Tol Cikampek," kata anggota Bidang Riset dan Kajian THN Amin, Anang Zubaidy dalam keterangan tertulisnya, Kamis (14/12).


Dalam debat Capres 2024 di KPU RI Selasa kemarin, Anies Baswedan mengungkit soal Tragedi KM 50, yakni penembakan enam laskar FPI di Jalan Tol Cikampek tahun 2020 silam.

Hal itu disinggung Anies saat menanyakan sikap Capres nomor urut 2, Ganjar Pranowo tentang penuntasan peristiwa tersebut. Diakui Anies, proses hukum tersebut memang sudah berjalan, namun belum benar-benar memenuhi rasa keadilan bagi keluarga korban.

"Ini harus menghadirkan rasa keadilan. Bukan saja soal legalnya yang sudah diselesaikan," jelas Anies.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya