Berita

Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Ahmad Muzani saat peluncuran pemilihmuda.id di Fanta Headquarters, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (14/12)/RMOL

Politik

Bidik 22 Juta Suara Pemilih Muda, TKN Fanta Luncurkan Platform Digital

KAMIS, 14 DESEMBER 2023 | 19:15 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Sebanyak 22 juta pemilih muda ditargetkan memilih pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dalam Pemilu 2024.

Target tersebut dicanangkan Tim Kampanye Nasional (TKN) Fanta (Pemilih Muda) saat meluncurkan platform pemilihmuda.id di Fanta Headquarters, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (14/12).

Target ini dipasang, karena kaum muda dalam Pemilu 2024 menjadi potensi dalam menentukan pemenangan.

"TKN Prabowo-Gibran akan terus melakukan upaya bagaimana bisa menjaring anak muda sebanyak-banyaknya dan hari ini yang dilakukan oleh Fanta adalah upaya konkret. 22 juta pemilih muda akan bergabung dengan kita, dan itu akan menentukan masa depan bangsa," kata Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Ahmad Muzani yang hadir di lokasi.

Lanjut Muzani, selama ini peran anak muda berperan penting dalam setiap Pemilu.

Namun, juga kerap dilupakan bila Pemilu selesai. Maka dari itu, Muzani bertekad agar peran anak muda bila Prabowo-Gibran menang akan digencarkan kembali.

"Selama ini anak muda dihitung sebagai sebuah elektoral yang bisa memenangkan sesuatu, tapi tidak bisa ngapa-ngapain. Tapi dalam pilpres 2024 ini, anak muda diperhitungkan, bahkan menentukan, bahkan menjadi pemimpin di antaranya yang akan kita pilih," jelas Muzani.

Untuk meraih itu semua, Muzani yang didampingi Komandan Tim Kampanye Nasional (TKN) Pemilih Muda (Fanta) Prabowo-Gibran, Arief Rosyid Hasan, meluncurkan platform berbasis digital yang diperuntukan untuk anak muda.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Produksi Film Porno, Siskaeee Cs Segera Disidang

Rabu, 22 Mei 2024 | 13:49

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

IAW Desak KPK Periksa Gubernur Jakarta, Sumbar, Banten, dan Jateng

Senin, 20 Mei 2024 | 15:17

Pj Gubernur Jabar Optimistis Polisi Mampu Usut Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Kamis, 23 Mei 2024 | 06:48

UPDATE

Sebelum Tertangkap, Caleg PKS Sempat Coba Hilangkan Barang Bukti?

Senin, 27 Mei 2024 | 21:59

Bobby Nasution Lantik 679 PPPK Pemko Medan

Senin, 27 Mei 2024 | 21:46

Tuntut Kejelasan SK PPPK, Puluhan Bidan Datangi Kantor Pemkab Musi Banyuasin

Senin, 27 Mei 2024 | 21:28

Diisukan Kehilangan Uang Rp 1 M, Bobby Nasution: Yang Hilang Barang Pemko

Senin, 27 Mei 2024 | 21:19

Rektor USU: Setiap Mahasiswa Tidak Boleh Gagal Kuliah Karena UKT

Senin, 27 Mei 2024 | 21:09

Aramiko Aritonang Dilantik Jadi Anggota DPR Aceh

Senin, 27 Mei 2024 | 20:56

Bicara Isu Pembangunan, Pengusaha Arab Bertemu Prabowo dan Erick Thohir

Senin, 27 Mei 2024 | 20:45

DPD RI: RUU Pariwisata Perlu Disempurnakan

Senin, 27 Mei 2024 | 20:38

UMKM Nahdliyin Dukung Penuh Program Makan Bergizi Gratis

Senin, 27 Mei 2024 | 20:38

Aceh Butuh Pemimpin yang Peduli Lingkungan

Senin, 27 Mei 2024 | 20:27

Selengkapnya