Berita

Anggota Badan Pelaksana BPKH, Harry Alexander saat berbicara dalam pembukaan BPKH Hajj Expo 2023, di Gandaria City, Jakarta pada 14 Desember 2023/RMOL

Bisnis

Perluas Layanan Haji, BPKH Gelar Hajj Expo 2023 di Mall Gandaria City

KAMIS, 14 DESEMBER 2023 | 16:54 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) menggelar acara BPKH Hajj Expo 2023 selama dua hari pada Kamis (14/12), sampai Jumat (15/12) di Gandaria City Mall, Jakarta.

Acara yang diselenggarakan atas kerja sama antara BPKH dengan bank-bank syariah di dalam negeri, di antaranya bank bjb Syariah, BSI, CIMB Niaga Syariah, Permata Bank Syariah, Muamalat, Mega Syariah, dan Bank Sinarmas Syariah, itu secara khusus digelar untuk memperluas layanan haji dengan menjangkau masyarakat di pusat perbelanjaan.

“Sekarang, kita menjangkau publik yang ada di mall di Gancit untuk lebih mendekat dan melayani jemaah haji agar jemaah haji bisa daftar di mana saja, termasuk di mall. Mudah-mudahan dengan ini pelayanan kita jadi lebih dekat ke masyarakat,” kata Anggota Badan Pelaksana BPKH, Harry Alexander, saat ditemui di sela-sela acara.

Menurut Harry, pelayanan haji tidak hanya dapat dilakukan di tempat-tempat seperti pesantren, masjid dan lainnya. Melainkan juga dapat dilakukan di dalam mall, seiring dengan perkembangan jaman.

Saat ini, BPKH sendiri tengah menggencarkan untuk membuka 10.000 pos pendaftaran bank haji dari seluruh Indonesia, guna memudahkan masyarakat yang ingin pergi ke tanah suci.

Dikatakan Harry, ada sekitar 17 juta penduduk muslim Indonesia yang eligible Istitha'ah atau kesehatan dan keuangannya telah terpenuhi.

Untuk itu, BPKH menargetkan belasan juta masyarakat Indonesia itu agar semakin melek dan melaksanakan haji dalam waktu dekat.

“Kita mendekat ke mereka agar mereka bisa daftar semoga mudah-mudahan dengan mendaftar ini kita bisa melayani bisa juga mengembangkan keuangan haji bersama,” sambungnya.

Adapun dalam acara itu BPKH turut menggelar dua sesi talkshow, “Nabung Haji Sejak Dini”, “Daftar Haji Lebih Mudah”, lomba mewarnai, lomba menari hingga hiburan akustik.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya