Berita

Dukungan tukang becak di Probolinggo untuk Ketua nonaktif KPK, Firli Bahuri/Ist

Nusantara

Gunakan Spanduk Sederhana, Puluhan Tukang Becak Minta Keadilan untuk Firli Bahuri

RABU, 13 DESEMBER 2023 | 22:08 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Aksi menuntut keadilan dilakukan puluhan tukang becak di Kota Probolinggo, Jawa Timur terkait kasus hukum yang menjerat Ketua nonaktif Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri.

Dengan membentangkan spanduk dukungan, mereka menyuarakan agar Firli Bahuri mendapat keadilan dalam kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Aksi tersebut dilakukan di pinggir jalan Paiton, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo, Rabu (13/12). Mereka membentangkan spanduk sederhana, berupa kain putih dan kertas karton bertuliskan dukungan menggunakan cat semprot.

Salah satu tukang becak yang ikut turun ke jalan, Bahrudin menyebut, aksi tersebut merupakan wujud dukungan terhadap Firli Bahuri yang telah ditetapkan sebagai tersangka oleh Polda Metro Jaya. Apalagi, Firli kini sedang memperjuangkan keadilan melalui gugatan praperadilan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

"Kami wong cilik (rakyat kecil) mendukung dan mendoakan Pak Firli Bahuri dapat keadilan. Semoga hakim bisa menilai mana yang benar dan mana yang salah," ujar Bahrudi.

Bagi mereka, kasus yang menimpa Firli Bahuri janggal dan diduga sengaja diskenariokan untuk menjatuhkan marwah lembaga KPK.

"Kami warga biasa bisa menilai jika penetapan tersangka itu dibuat-buat," sambungnya.

Melihat kinerja pemberantasan korupsi selama ini, masyarakat yakin Firli Bahuri sudah bekerja sesuai aturan yang berlaku sebagaimana tugas dan fungsi jabatannya sebagai pimpinan lembaga antirasuah.

Oleh sebab itu, sidang praperadilan yang dipimpin oleh Hakim Tunggal Imelda Herawati diharapkan bisa menghasilkan keputusan yang seadil-adilnya.

"Kami yakin dan percaya hakim pengadilan akan kabulkan gugatan Pak Firli Bahuri. Kami berdoa Pak Firli Bahuri menang," pungkasnya.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya