Berita

Deklarasi Poros Buruh untuk Perubahan di Riau, Minggu (11/12)/Ist

Politik

Poros Buruh untuk Perubahan di Riau Siap Berjuang Menangkan Pasangan Amin

SENIN, 11 DESEMBER 2023 | 21:45 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Poros Buruh mengupayakan kemenangan Anies-Muhaimin (Amin) menjadi Presiden-Wakil Presiden 2024-2029 mendatang. Begitu pula Poros Buruh di Provinsi Riau yang dideklarasikan di kota Pekanbaru, Minggu (10/12), menyebut hanya kecurangan yang bisa mengalahkan pasangan ini.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung Ketua Umum Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI), Jumhur Hidayat yang juga sebagai Co-Captain Timnas Amin, Persaudaraan Pekerja Muslim Indonesia (PPMI) Daeng Wahidin, Pembina/pengarah Poros Buruh Untuk Perubahan Provinsi Riau Syahroni Tua, Koordinator Wilayah Sumbagut Federasi Serikat Pekerja Transport Indonesia (FSPTI) sekaligus Koordinator Poros Buruh Untuk Perubahan Provinsi Riau Yanry MS Mathan serta pimpinan daerah pengurus serikat pekerja/serikat buruh diantaranya, FSPTI, PPMI, SPN, KSPSI, SBSI'92, FSP LEM, FSP RTMM, FSP BPU, dan FSP PP SPSI.

Menurut Jumhur Hidayat, deklarasi Poros Buruh telah dilakukan di berbagai daerah di seluruh Indonesia yang pada intinya kaum buruh dipinggirkan oleh berbagai  peraturan yang tidak berpihak pada buruh, khususnya UU Omnibus Law Cipta Kerja.


“Karena itu maka kita berkomitmen tidak ingin lagi pemerintah seperti ini berlanjut, kami inginkan perubahan untuk kesejahteraan para buruh,” ujar Jumhur dalam keterangannya, Senin (11/12).

Dia pun optimis, dengan kekompakan dan kesolidan para buruh maka tentunya perubahan pasti akan terwujud.

Jumhur menjelaskan kembali, untuk pendeklarasian Poros Buruh telah dilakukan di berbagai wilayah, yakni di Bangka Belitung, Jambi, Bogor, Jakarta, Medan, Semarang, dan dalam waktu dekat ini di Jawa Timur.

“Intinya kita akan terus sosialisasikan kabar perubahan ini kepada semua buruh di Indonesia hingga saat pencoblosan tanggal 14 Februari 2024 nanti,” ucap Jumhur.

Sementara itu, koordinator Poros Buruh Untuk Perubahan Provinsi Riau Yanry MS Mathan mengatakan komitmennya untuk mempersatukan buruh yang ada diseluruh wilayah Provinsi Riau untuk mendukung Anies-Muhaimin memimpin Indonesia 5 tahun kedepan.

“Intinya kami berharap para buruh harus tegak lurus mendukung Anies-Muhaimin, dan insya Allah dalam waktu dekat ini akan kita deklarasi juga poros buruh di 12 kabupaten/kota se Provinsi Riau,” ujar Yanry.

Jumlah buruh anggota Poros Buruh ini cukup besar sebagai kader untuk mengenalkan AMIN kepada masyarakat di Riau.

“Untuk diketahui, keanggotaan Poros Buruh di Provinsi Riau sebanyak lebih kurang 120.000 orang, namun masih akan kita lakukan revisi data untuk pembaharuan,” pungkas Yanry.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lampaui Ekspektasi, Ekonomi Malaysia Tumbuh 4,9 Persen di 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:16

Kuota Pembelian Beras SPHP Naik Jadi 25 Kg Per Orang Mulai Februari 2026

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:02

Analis: Sentimen AI dan Geopolitik Jadi Penggerak Pasar Saham

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:46

Hasto Bersyukur Dapat Amnesti, Ucapkan Terima Kasih ke Megawati-Prabowo

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:26

Bripda Rio, Brimob Polda Aceh yang Disersi Pilih Gabung Tentara Rusia

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:42

Sekolah Rakyat Jalan Menuju Pengentasan Kemiskinan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:16

Legislator Golkar: Isra Miraj Harus Jadi Momentum Refleksi Moral Politisi

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:14

Skandal DSI Terbongkar, Ribuan Lender Tergiur Imbal Hasil Tinggi dan Label Syariah

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:46

Harga Minyak Menguat Jelang Libur Akhir Pekan AS

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:35

Guru Dikeroyok, Komisi X DPR: Ada Krisis Adab dalam Dunia Pendidikan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:24

Selengkapnya