Berita

Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka dalam acara Konsolidasi Pemenangan Prabowo-Gibran di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat/Ist

Politik

Gibran Ingin Cetak Anak Muda Ahli Big Data

SENIN, 11 DESEMBER 2023 | 00:06 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Tantangan Indonesia ke depan akan semakin berat. Namun di balik hal tersebut, ada banyak peluang kesempatan yang bisa dimanfaatkan.

Demikian disampaikan cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, dalam acara Konsolidasi Pemenangan Prabowo-Gibran di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Minggu (10/12).

"Ke depan memang tantangannya tidak mudah, tapi kesempatannya makin terbuka, terutama untuk anak-anak muda," ujar Gibran.


Cawapres Koalisi Indonesia Maju itu bertekad mengembangkan hilirisasi digital untuk menjawab tantangan zaman revolusi industri 5.0 yang akan dihadapi anak-anak muda, seperti mempersiapkan para siswa SMK yang ahli Artificial Intelligence (AI).

"Kita siapkan anak-anak yang jago big data analytic, yang ahli cyber security, kita siapkan anak-anak ahli crypto, kita siapkan juga ahli-ahli di bidang bioteknologi dan sebagainya," kata Gibran.

Gibran menambahkan, para santri yang menempuh pendidikan di pesantren juga harus diberdayakan. Pesantren diharapkan bisa mencetak santri-santri hebat yang menguasai bidang perbankan syariah hingga digital marketing.

"Kita juga ingin santri-santri yang pintar perbankan syariah, santri-santri yang pintar digital marketing, kita siapkan future talents dengan future skills. Kita siapkan semua itu," pungkas Gibran.


Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Ngobrol Serius dengan Kapolri

Senin, 19 Januari 2026 | 05:45

Legislator Golkar Tepis Keterlibatan Bahlil soal Sawit Papua

Senin, 19 Januari 2026 | 05:25

Dokter Tifa: Keren Sekali Mobilnya, Bang Eggi!

Senin, 19 Januari 2026 | 04:59

Mahasiswa Harus jadi Subjek Revolusi Digital, Bukan Hanya Penonton

Senin, 19 Januari 2026 | 04:47

Kader Gerindra Papua Barat Daya Wajib Sukseskan Program Pemerintah

Senin, 19 Januari 2026 | 04:27

Perbakin Lampung Incar Banyak Medali di PON 2028

Senin, 19 Januari 2026 | 03:59

Pendidikan Bukan Persekolahan

Senin, 19 Januari 2026 | 03:48

Maruarar Sirait Dicap Warganet sebagai Penyelamat Konglomerat

Senin, 19 Januari 2026 | 03:24

Narasi Bung Karno Lahir di Jombang Harus jadi Perhatian Pemkab

Senin, 19 Januari 2026 | 02:59

Dankodaeral X Cup 2026 Bidik Talenta Pesepak Bola Muda Papua

Senin, 19 Januari 2026 | 02:45

Selengkapnya