Berita

Ketua Pengasuh Ponpes Cipasung Tasikmalaya Kiai Acep Adang Ruhiat/Net

Politik

Punya Komitmen Keislaman, Amin Didukung Ponpes Cipasung Tasikmalaya

MINGGU, 10 DESEMBER 2023 | 10:23 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ketua Yayasan Pondok Pesantren Cipasung Tasikmalaya KH Acep Adang Ruhiat, menyerukan kepada seluruh alumni Pondok Pesantren Cipasung untuk menyolidkan barisan memenangkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) dalam Pemilu 2024.

Menurutnya, pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 itu dinilai mampu menjadi representasi kaum santri dengan rekam jejak dan pengalaman mumpuni.

“Kami menyerukan para alumni dan jejaring Pesantren Cipasung untuk membariskan diri bersama-sama mendukung dan memenangkan pasangan Amin dalam Pilpres 2024,” ujar KH Acep Adang Ruhiat dalam keterangan tertulisnya, Minggu (10/12).

“Kami menilai Pak Anies maupun Gus Muhaimin mempunyai ideologi keislaman yang jelas, rekam jejak jelas, dan pengalaman mumpuni sebagai pemimpin nasional,” tegasnya.

Pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat agar memilih pemimpin nasional untuk mendukung kaum santri tidak boleh sembarangan. Kriterianya harus amanah, cerdas, dan profesional.

"Mereka juga harus mempunyai komitmen keislaman yang jelas sehingga nantinya jika terpilih mampu memperjuangkan kepentingan umat Islam dan melindungi seluruh elemen bangsa lainnya,” jelasnya.

Kiai Acep melihat figur Anies Baswedan sebagai calon presiden dan Muhaimin Iskandar sebagai calon wakil presiden telah memenuhi beberapa kriteria dasar.

Dia menilai dua sosok ini merupakan sosok yang cerdas, profesional, dan dapat dipercaya.

“Keduanya juga mempunyai pengalaman panjang baik sebagai menteri dan gubernur. Keduanya juga dikenal sejak muda aktif dalam organisasi keislaman yang mengusung nilai-nilai Islam moderat. Jadi kami yakin mereka bisa dipercaya," demikian Kiai Acep.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya