Berita

Dirjen Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri, La Ode Ahmad P Bolombo/Ist

Nusantara

La Ode: P3PD Harus Happy Ending dan Tercipta Happy Village

JUMAT, 08 DESEMBER 2023 | 21:00 WIB | LAPORAN: ACHMAD RIZAL

Pelaksana Harian (Plh) Dirjen Bina Pemerintahan Desa (Pemdes) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), La Ode Ahmad P Bolombo, mengatakan, Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) akan berakhir pada 2024.

Dia berharap program itu berakhir dengan bahagia (happy ending), dan ke depan tercipta desa yang bahagia (happy village).

La Ode mengemukakan hal itu saat membuka kegiatan Rekonsiliasi Pelaporan Keuangan dan Evaluasi Kegiatan P3PD tingkat daerah secara zoom, di Jakarta, Jumat (08/12). Kegiatan dilaksanakan di Bogor Valley Hotel, Bogor, Jawa Barat.


"Saya berharap program ini happy ending, dan pada gilirannya tercipta happy village," katanya.

Dijelaskan juga, P3PD merupakan program kerjasama antara Pemerintah RI dan Bank Dunia (World Bank). Untuk pelaksanaan melibatkan sejumlah kementerian, yakni Kemendagri, Kemendes PDTT, Kementerian Bappenas, Kemenko PMK, dan Kementerian Keuangan.

"Ini akan jadi catatan, karena P3PD loan dari World Bank. Maka harus kita pertanggungjawabkan betul-betul," katanya.

Karena itu dia meminta stakeholder terkait yang terlibat program ini bisa berbagi informasi dalam mengelola keuangan.

"Ini tolong dijadikan ajang berbagi best practice dalam mengelola keuangan, susun rencana tindak lanjut kegiatan di provinsi dan kabupaten. Perhatikan betul persoalan teknis, jangan sampai ada dispute," katanya.

Sementara itu, Kabag Perencanaan Ditjen Bina Pemdes, Joserizal, mengatakan, kegiatan itu untuk melakukan review dan evaluasi program.

"Untuk evaluasi pertanggungjawaban keuangan dan menyusun rencana tindak lanjut," tutupnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya