Berita

Anies Baswedan saat menjajal mobil Formula E/Net

Politik

Pasangan Amin Siap Tanggapi Isu Formula E dan Korupsi Kemnaker dalam Debat

JUMAT, 08 DESEMBER 2023 | 14:21 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Pasangan Nomor Urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar siap menghadapi debat Capres-cawapres yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Selasa mendatang (12/12).

Tema debat pertama adalah Pemerintahan, Hukum, HAM, Pemberantasan Korupsi, Penguatan Demokrasi, Peningkatan Layanan Publik dan Kerukunan Warga.

"Pasangan Amin siap menghadapi debat, apapun topiknya dan bagaimanapun teknisnya," kata Jurubicara Tim Nasional Anies-Muhaimin (Timnas Amin), Billy David Nerotumilena, saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (8/12).

Billy meyakinkan Anies dan Muhaimin memiliki rekam jejak dan karya yang jelas dalam pemerintahan dan konsisten mendukung pemberantasan korupsi.  

Hal itu dibuktikan saat Anies dan Muhaimin  bersedia memberikan kesaksian kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait dugaan kasus korupsi yang sedang didalami.

Saat itu, Anies dipanggil lembaga antirasuah untuk menjadi saksi dugaan korupsi gelaran Formula E dan Muhaimin dipanggil untuk menjadi saksi kasus dugaan korupsi pengadaan sistem proteksi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) tahun 2012.

Timnas Amin pun tak khawatir jika isu korupsi Formula E dimanfaatkan pasangan calon sebelah untuk menjatuhkan jagoan Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu.

"Kasus Formula E sudah clear dan tidak ada lagi proses yang berlanjut. Justru sebaliknya Pak Anies punya rekam jejak yang panjang dalam upaya pemberantasan korupsi," tegas Billy.

"Pernah jadi ketua komisi etik KPK ketika kasus cicak buaya, inisiatif mata kuliah anti korupsi di Paramadina dan di Jakarta membentuk KPK Ibukota," pungkasnya.

Populer

Fenomena Seragam Militer di Ormas

Minggu, 16 Februari 2025 | 04:50

Asian Paints Hengkang dari Indonesia dengan Kerugian Rp158 Miliar

Sabtu, 15 Februari 2025 | 09:54

Bos Sinarmas Indra Widjaja Mangkir

Kamis, 13 Februari 2025 | 07:44

PT Lumbung Kencana Sakti Diduga Tunggangi Demo Warga Kapuk Muara

Selasa, 18 Februari 2025 | 03:39

Temuan Gemah: Pengembang PIK 2 Beli Tanah Warga Jauh di Atas NJOP

Jumat, 14 Februari 2025 | 21:40

Pengiriman 13 Tabung Raksasa dari Semarang ke Banjarnegara Bikin Heboh Pengendara

Senin, 17 Februari 2025 | 06:32

Dugaan Tunggangi Aksi Warga Kapuk Muara, Mabes Polri Diminta Periksa PT Lumbung Kencana Sakti

Selasa, 18 Februari 2025 | 17:59

UPDATE

Anis Matta hingga Fahri Hamzah Hadir di Pelantikan Pengurus Partai Gelora 2024-2029

Sabtu, 22 Februari 2025 | 15:31

Fitur Investasi Emas Super Apps BRImo Catatkan Transaksi Rp279,8 miliar

Sabtu, 22 Februari 2025 | 14:48

Adian Napitupulu hingga Ahmad Basarah Merapat ke Rumah Megawati

Sabtu, 22 Februari 2025 | 14:35

Muslim LifeFair Bantu UMKM Kota Bekasi Naik Kelas

Sabtu, 22 Februari 2025 | 14:28

AS Ancam Cabut Akses Ukraina ke Starlink jika Menolak Serahkan Mineral Berharga

Sabtu, 22 Februari 2025 | 14:12

Kapolri Terbuka dengan Kritik, Termasuk dari Band Sukatani

Sabtu, 22 Februari 2025 | 13:58

Himbara Catat Kinerja Solid di Tengah Dinamika Ekonomi Global

Sabtu, 22 Februari 2025 | 13:56

Mendagri: Kepala Daerah Bertanggung Jawab ke Rakyat, Bukan Partai

Sabtu, 22 Februari 2025 | 13:21

Jual Ribuan Konten Porno Anak Via Telegram, Pria Ini Diringkus Polisi

Sabtu, 22 Februari 2025 | 13:11

Trump Guncang Pentagon, Pecat Jenderal Brown dan 5 Perwira Tinggi Sekaligus

Sabtu, 22 Februari 2025 | 12:36

Selengkapnya