Berita

Konferensi pers Aliansi Selamatkan Demokrasi Indonesia (ASDI) di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (7/12)/Ist

Politik

Seniman dan Aktivis akan Gelar Panggung Rakyat di Gelora Bung Karno

KAMIS, 07 DESEMBER 2023 | 21:10 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Aliansi Selamatkan Demokrasi Indonesia (ASDI) dan elemen masyarakat akan menggelar acara akbar bertajuk Panggung Rakyat: Bongkar di Stadion Madya Gelora Bung Karno, pada Sabtu lusa (9/12). Acara ini untuk memperingati Hari Anti Korupsi dan Hari Hak Asasi Manusia (HAM).

Ekonom Faisal Basri menjelaskan, Pangung Rakyat: Bongkar merupakan kesadaran kolektif antara seniman dan aktivis untuk menyuarakan permasalahan bangsa yang tengah dihadapi, terutama masalah korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN).

"Kami peduli tentang korupsi, kolusi, dan nepotisme. Kami peduli tentang hak asasi manusia, saatnya kami membangun kesadaran kolektif tersebut," kata Faisal dalam konferensi pers di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (7/12).

Faisal merupakan salah satu tokoh yang akan bergabung langsung dan melakukan orasi. Ia berharap agar penyampaian pendapat dalam Panggung Rakyat tersebut bisa menyapu bersih rayap-rayap yang menganggu Indonesia.

"Ini adalah sebuah gerakan kebudayaan. Melalui orasi dan konser musik kita akan serbu agar rayap-rayap itu, segala sesuatu yang menggangu bangsa bisa kita enyahkan," kata Faisal.

Ia meyakini pendekatan kebudayaan mampu menginisiasi sebuah perubahan besar untuk mengatasi masalah di Indonesia. Apalagi beberapa aksi akbar yang pernah digelar selalu melakukan pendekatan terhadap kebudayaan.

Sejumlah nama yang akan menyampaikan orasi kebangsaan, antara lain Usman Hamid, Faisal Basri, Ikrar Nusa Bhakti, Zoemrotin K. Soesilo, Danang Widoyoko, M. Roni Syamsuri, Abdullah Riansyah, Arya Dewi Prayetno, Ahmad Tomi Wijaya, Ririn Sefsani, Horja Bius, Fajar Merah, Muhammad Suhud, Bivitri, Lilik dan sejumlah nama lainnya yang berasal dari berbagai elemen masyarakat.

Khusus untuk Konser Musik, Panggung Rakyat ‘Bongkar’, akan menampilkan musisi dengan reputasi karya lagu kritikal. Seperti lagu ‘Bongkar’, yang dipopulerkan oleh grup band Swami (Sawung Jabo, Iwan Fals, Jockie Suryoprayogo, Totok Tewel, Naniel, Inisisri, Nanoe). Diksi ‘Bongkar’ pun dipilih sebagai tema sentral dari Panggung Rakyat tersebut.
 
Musisi yang akan tampil mengisi Panggung Rakyat ‘Bongkar’ tersebut, antara lain; Kotak, Anto Baret feat Andi Malewa, Endank Soekamti, Tony Q. Rastafara, Jamrud, Dead Squad, Pas Band, Iwa K., Young Lex & Friends, serta musisi lainnya.

Untuk kelancaran transportasi pihak berwewenang, menganjurkan untuk tidak membawa kendaraan pribadi, melainkan menggunakan kendaraan umum atau ojek online.




Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya