Berita

Ketua Tim Relawan Prabowo-Gibran Digital Team (Pride), Anthony Leong/Ist

Politik

Program Kartu Startup, Angin Segar Milenial dan Gen Z Bangun Usaha

RABU, 06 DESEMBER 2023 | 14:18 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Program Kartu Startup yang disiapkan pasangan calon nomor 2 Prabowo Subianto-Gibran, menjadi angin segar dalam kemudahan berusaha bagi kalangan milenial dan Gen Z. Salah satu programnya yakni Program Kartu Start Up.

Ketua Tim Relawan Prabowo-Gibran Digital Team (Pride), Anthony Leong, mengatakan, program itu merupakan bentuk perhatian konkret Prabowo-Gibran dalam pengembangan bisnis untuk kaum muda, milenial dan Gen Z.

Sebagai pemilih dominan pada Pilpres 2024, kata Anthony Leong, generasi muda lumrahnya memiliki ide bisnis berupa digital bisnis yang erat kaitannya dengan era teknologi dan informasi.

"Mereka biasanya itu adalah para pengusaha dan calon pengusaha startup. Mereka punya preferensi digital bisnis, yang berkaitan dengan era teknologi dan informasi," kata Anthony kepada wartawan, Rabu (6/12).

Menurutnya, program kartu startup ini sangat relevan untuk menjangkau dan menyasar kalangan kaum muda, milenial dan Gen Z. Terutama, dalam mendukung terbukanya lapangan pekerjaan baru dengan menambah jumlah pengusaha.

"Program ini sangat relevan kepada anak-anak muda, mengingat mereka kerap terkendala modal saat ingin membuka start up atau bisnis, sehingga kami memberikan modal tersebut kepada mereka," terangnya.

Ke depan, kata Anthony lagi, Pride akan mengembangkan lebih baik lagi program itu, agar implementasinya nanti optimal dalam mengembangkan usaha generasi muda..

"Karena pada dasarnya program ini bukan sekadar janji, tapi bagaimana para Pride juga sudah mengkaji, dan program ini akan kita pakai sebaik mungkin untuk menghadirkan solusi terbaik untuk masyarakat," pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya