Berita

Pasangan capres-cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar/Net

Politik

Kampanye Hari ke-9, Anies Blusukan ke Bengkulu dan Cak Imin Lanjut Keliling Aceh

RABU, 06 DESEMBER 2023 | 09:20 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Pasangan capres-cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar akan melanjutkan hari ke-9 kampanye di lokasi berbeda, pada Rabu (6/12).

Anies akan berkampanye di Provinsi Bengkulu, sementara Muhaimin alias Cak Imin masih berkegiatan di Provinsi Aceh.

Anies dijadwalkan mengawali kampanyenya dengan blusukan ke Pasar Minggu Bengkulu, Kecamatan Ratu Samban, Kota Bengkulu.


Setelah blusukan dari pasar, jagoan Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu, melanjutkan kampanye di Universitas Hazairin untuk berdialog dengan mahasiswa.

Selanjutnya, Anies akan menyapa pendukungnya di Gedung Olah Raga (GOR) Bengkulu Sawah Lebar. Terakhir, Anies dijadwalkan menutup kampanye di Bengkulu dengan berinteraksi bersama nelayan di Kampung Nelayan Pantai Kuali Pasar Bengkulu.

Sedangkan cawapres Muhaimin Iskandar akan blusukan ke Pasar Induk Cureh, Kota Juang, Kabupaten Bireuen, Aceh. Kemudian melanjutkan kampanye kuliah edukasi politik di Kampus Al Muslimun Aceh.

Terakhir, Cak Imin akan ziarah ke makam Habib Abdurrahman bin Alwi Al Habsyi atau dikenal dengan Habib Bugak di Kecamatan Jangka, Kabupaten Bireuen.

Anies dan Cak Imin sengaja melakukan kampanye di lokasi berbeda agar lebih banyak menjangkau pemilih. Pasalnya, kampanye Pilpres 2024 terbilang singkat yakni hanya 75 hari.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

UPDATE

PJJ dan WFH Didorong Jadi Standar Baru di Jakarta

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:02

Prajurit di Perbatasan Wajib Junjung Profesionalisme dan Disiplin

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:00

Airlangga Bidik Investasi Nvidia hingga Amazon

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:42

Indonesia Jadi Magnet Event Internasional

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:26

Macron Cemas, Prabowo Tawarkan Jalan Tengah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:23

Rismon Sianipar Putus Asa Hadapi Kasus Ijazah Jokowi

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:11

Polda Metro Terima Lima LP terkait Materi Mens Rea Pandji

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:09

Prabowo Jawab Telak Opini Sesat Lewat Pencabutan Izin 28 Perusahaan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:26

Polisi Bongkar 'Pabrik' Tembakau Sintetis di Kebon Jeruk

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:16

Pesan Prabowo di WEF Davos: Ekonomi Pro Rakyat Harus Dorong Produktivitas

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:04

Selengkapnya