Berita

Capres Nomor Urut 1 Anies Baswedan saat menghadiri acara "Desak Anies" di Wetlands Square, Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Selasa (5/12)/Ist

Politik

Sindir Gibran soal Stunting, Anies: Asam Folat Enggak Ada di Bengkel

SELASA, 05 DESEMBER 2023 | 18:00 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Program pemberian susu gratis untuk mencegah stunting yang dilakukan paslon Nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka ditanggapi Capres Nomor Urut 1 Anies Baswedan.

Menurut Anies yang diusung Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), pencegahan stunting bukan pada anak usia sekolah, melainkan pada ibu hamil.

Hal itu disampaikannya saat menghadiri acara "Desak Anies" di Wetlands Square, Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Selasa (5/12).


"Jadi kesehatan calon ibu sudah harus dipikirkan, dan calon ibu itu membutuhkan, satu adalah zat besi. Zat besi dapatnya dari mana?dari daging dari makanan, kemudian yang kedua adalah yodium, yang ketiga asam folat," jelasnya.

Sambil berkelakar, mantan Gubernur DKI Jakarta itu membeberkan bahwa yang dibutuhkan ibu hamil adalah asam folat yang didapat dari tumbuh-tumbuhan. Bukan asam sulfat yang berada di bengkel.

Pernyataan Anies itu menyindir Cawapres Nomor Urut 2, Gibran Rakabuming Raka yang salah sebut asam folat dengan asam sulfat untuk ibu hamil beberapa waktu lalu.

"Asam folat itu didapatnya dari tanaman bukan di bengkel, enggak ada," kata Anies disambut tawa para peserta yang mayoritas kaum milenial.

Gibran salah menyebutkan asam folat menjadi asam sulfat, saat mengisi sebuah acara diskusi ekonomi kreatif di Senopati, Jakarta Selatan, Minggu (3/12).

"Apa sih kemarin saya nyebutnya? Asam sulfat ya. Mohon maaf, mohon dikoreksi," ujar Gibran kepada wartawan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya