Berita

Ketua Bidang Pembinaan Keumatan (BPU) PKS DKI Jakarta KH Muhammad Thamrin bersama Juara Pertama ke babak Grand Final Lomba Baca Kitab Kuning (LBKK) VII Zidan Zulfikri/Ist

Nusantara

Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Lolos ke Grand Final LBKK Tingkat Nasional

SELASA, 05 DESEMBER 2023 | 15:40 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DKI Jakarta mengantarkan Zidan Zulfikri sebagai Juara Pertama ke babak Grand Final Lomba Baca Kitab Kuning (LBKK) VII ke tingkat nasional yang akan diselenggarakan di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta.

“Zidan menyisihkan lima orang finalis lainnya dan kami berharap Zidan dapat memberikan yang terbaik saat babak Grand Final nanti,” kata Ketua Bidang Pembinaan Keumatan (BPU) PKS DKI Jakarta KH Muhammad Thamrin di Kantor DPTW PKS DKI Jakarta, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (5/12).

Thamrin mengatakan, tahun ini peserta yang berpartisipasi sejumlah 55 orang. Mereka berasal dari sejumlah pondok pesantren dan kampus Islam di Jakarta dan sekitarnya.


“Sekali lagi ini adalah tradisi keilmuan yang harus betul-betul harus dijaga, dilestarikan dan dikembangkan, karena ini salah satu sumber ilmu yang menjaga persatuan dan kesatuan negara Republik Indonesia,” kata Thamrin yang juga anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PKS.

“Dan jangan lupa, selain LBKK ini mengambil dari perjuangan para ulama di pondok pesantren, capres-cawapres Amin yang diusung PKS, cawapresnya adalah seorang santri yaitu Gus Imin,” pungkas Thamrin.   

Zidan Zulfikri yang berasal dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta  Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Pendidikan berhak mendapatkan hadiah uang tunai Rp 10 juta.

Sedangkan Juara Kedua Nawal Ulayya dari Ma’had Aly Zawiyah, Cipinang Jakarta Timur dan Juara Ketiga Nurlaela dari Pondok Pesantren (Ponpes) Nahdhatul Ulum. Sementara Juara Harapan I sampai III diraih oleh M. Mujtabal Amieq dari Ponpes Mambaul Ulum, Ahmad Fauzan dari Ponpes Al Itqon dan Ahmad Khairi dari UIN Syahid Jakarta.

Jajaran dewan juri yang menilai adalah para ulama yang ahli di bidang kaidah nahwu shorof, kelancaran dalam membaca, dan etika sopan santun, di antaranya, Prof. Fuad Thorari, KH. Mahmud Mahfudz, dan KH. Ali Fikri Noor.



Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya