Berita

Ketua DPR RI Puan Maharani membuka Rapat Paripurna ke-10 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2023-2024 di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Selasa (5/12)/RMOL

Politik

Puan Maharani Buka Rapat Paripurna ke-10, Ini yang Dibahas

SELASA, 05 DESEMBER 2023 | 10:43 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI menggelar Rapat Paripurna ke-10 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2023-2024 di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, pada Selasa (5/12).

Rapat Paripurna dipimpin Ketua DPR RI Puan Maharani. Tampak hadir di meja pimpinan DPR, Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad, Rahmat Gobel, dan Lodewijk F Paulus.

Rapat paripurna kali ini dihadiri oleh 159 anggota DPR. Sementara, 131 anggota DPR izin. Sehingga total 290 anggota DPR dari 575 dinyatakan hadir.  

“Dengan demikian kuorum telah tercapai. Dan dengan mengucapkan bismillahirrohmanirrohim Rapat Paripurna ke-10 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2023-2024, kami nyatakan dibuka dan terbuka untuk umum,” kata Puan membuka rapat paripurna.

Adapun, agenda rapat paripurna kali ini membahas sejumlah agenda penting yakni Penyampaian Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester (IHPS) I Tahun 2023 beserta Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Semester I Tahun 2023 oleh BPK RI; Laporan Komisi III DPR RI terhadap hasil Uji kelayakan (Fit and Propert Test) Calon Hakim Agung dan Calon Hakim Ad Hoc HAM pada Mahkamah Agung RI, dilanjutkan dengan pengambilan keputusan; Laporan Komisi VI DPR RI terhadap hasil uji kelayakan (Fit and Propert Test) Calon Anggota Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Masa Jabatan 2023-2028, dilanjutkan dengan pengambilan keputusan;

Kemudian, Laporan Komisi VI DPR RI terhadap hasil uji kelayakan (Fit and Propert Test) Calon Anggota Badan Perlindungan Konsumen Nasional (BPKN) Periode 2023-2026, dilanjutkan dengan pengambilan keputusan; Laporan Komisi XI DPR RI terhadap hasil uji kelayakan (Fit and Propert Test) Calon Anggota Badan Supervisi Lembaga Penjamin Simpanan, dilanjutkan dengan pengambilan keputusan; Laporan Komisi XI DPR RI terhadap hasil uji kelayakan (Fit and Propert Test) Calon Anggota Badan Supervisi Otoritas Jasa Keuangan, dilanjutkan dengan pengambilan keputusan.

Selanjutnya, Pembicaraan Tingkat II/Pengambilan keputusan terhadap RUU tentang Perubahan Kedua Atas UU No. 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik; Pendapat Fraksi-fraksi terhadap RUU Usul Inisiatif Baleg DPR RI tentang RUU Daerah Khusus Jakarta, dilanjutkan dengan pengambilan keputusan; Persetujuan Perpanjangan Waktu Pembahasan terhadap; 1) RUU tantang Hukum Acara Perdata; 2) RUU tentang Perubahan Kedua atas UU No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika; 3) RUU tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya; 4) RUU tentang Energi Baru dan Energi Terbarukan; 5) RUU tentang Kesejahteraan Ibu dan Anak, dilanjutkan dengan pengambilan keputusan.

Lalu, Persetujuan Permohonan pertimbangan pemberian Kewarganegaraan Republik Indonesia, dilanjutkan dengan Pengambilan Keputusan; dan Pidato Ketua DPR RI pada Penutupan Masa Persidangan II Tahun Sidang 2023-2024.




Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya