Berita

Pertemuan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dan Walikota Melbourne, Sally Capp di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi Perubahan Iklim-COP 28 di Dubai, Persatuan Emirat Arab (UEA)/Ist

Politik

Bertemu Walikota Melbourne, Heru Bahas Banjir hingga Perubahan Iklim

SENIN, 04 DESEMBER 2023 | 10:44 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Terungkap fakta bahwa Kota Melbourne, Australia dan Kota Jakarta menghadapi tantangan yang serupa, seperti banjir, kenaikan permukaan air laut dan perubahan iklim.

Beberapa masalah tersebut terungkap saat Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dan Walikota Melbourne, Sally Capp melakukan pertemuan bilateral untuk menjajaki rencana kerja sama Jakarta-Melbourne, pada Sabtu (2/12). Pertemuan ini diselenggarakan di sela-sela agenda kedua pemimpin kota dalam Konferensi Tingkat Tinggi Perubahan Iklim-COP 28 di Dubai, Persatuan Emirat Arab (UEA).

"Melbourne dan Jakarta sama-sama merupakan anggota dari C40 Cities, yang memiliki komitmen kuat untuk mencapai kesepakatan Paris Agreement, yaitu menjaga agar kenaikan suhu global tidak melebihi 1,5 derajat celsius," kata Heru dikutip dari laman resmi Pemprov DKI Jakarta, Senin (4/12).

Heru menyampaikan bahwa operasional Kantor Walikota Melbourne telah seratus persen menggunakan energi terbarukan.

"Terkait hal ini Jakarta dapat belajar dari Melbourne," kata Heru.

Walikota Melbourne, Sally Capp, merespons positif semangat kerja sama yang dibawa oleh Pj Gubernur DKI Jakarta.  

"Kami percaya bahwa sinergi antar kedua kota akan membawa manfaat besar bagi kedua pihak. Melbourne dan Jakarta adalah pusat kegiatan ekonomi, budaya, dan pendidikan di masing-masing negara. Bersama-sama kita dapat menciptakan kesempatan baru dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” kata Walikota Capp.

Lebih lanjut, kedua pemimpin kota juga membahas beberapa bidang yang prospektif untuk ditindaklanjuti, seperti pembangunan urban berkelanjutan, aksi mitigasi perubahan iklim, pertukaran magang bagi para pegawai pelayan publik, dan penjajakan hubungan sister city.




Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya