Berita

Representative Image/Net

Bisnis

Inflasi Harga Grosir Capai 3,55 Persen di November 2023

JUMAT, 01 DESEMBER 2023 | 12:07 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan inflasi harga grosir di dalam negeri mencapai 3,55 persen tahun ke tahun (yoy) pada periode November 2023 ini.

Dalam laporan yang dirilis Jumat (1/12), Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) Umum Nasional yang mencapai lebih dari 3 persen memiliki pendorong inflasi utama yaitu tembakau, makanan dan minuman yang mencakup cabai merah, bawang merah dan beras.

Kenaikan IHPB tertinggi ini terjadi pada sektor pertanian yang mencatat kenaikan sebesar 7,66 persen.

"Perubahan IHPB bulan ke bulan (mtm) November 2023 sebesar 0,26 persen dan perubahan IHPB tahun kalender (ytd) November 2023 sebesar 2,76 persen," papar Deputi Bidang Neraca dan Analisis Statistik BPS, Moh. Edy Mahmud.

Edy menjelaskan, dalam periode ini, sektor industri menjadi penyumbang andil dominan pada perubahan IHPB tahun ke tahun (yoy), yaitu sebesar 2,18 persen.

Sementara sektor pertanian menyumbang andil yoy sebesar 1,36 persen dan Sektor Pertambangan dan Penggalian menyumbang andil (yoy) sebesar 0,01 persen.

Di sisi lain, IHPB Bahan Bangunan/Konstruksi tahun ke tahun (yoy) November 2023 tercatat juga mengalami kenaikan sebesar 0,99 persen  dari November 2022 lalu, karena disebabkan oleh kenaikan harga komoditas pasir, batu split, batu pondasi bangunan, solar, dan aspal.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Menteri PANRB Jangan Jadi Firaun Baru

Selasa, 11 Maret 2025 | 07:13

Kemenkeu Belum Rilis APBN 2025, Rocky Gerung: Ada Data yang Disembunyikan?

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:45

Kejar Sampai Banyumas, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Tambora

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:31

Gubernur Jateng Optimistis Capai Target Pangan 11 Juta Ton

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:16

Terlena Naturalisasi dan Tendangan Erick

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:01

Dijemput Paksa, Pengusaha Haji Alim Dijebloskan Kejari Muba ke Rutan Palembang

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:58

Impor Gula Vs Penghuni Usus

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:56

Kekayaan Menteri PU Dody Hanggodo di LHKPN, Sering Pakai Ikat Pinggang Hermes

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:51

LPH Quality Syariah Dukung BPJPH Jadikan Indonesia Pusat Halal Dunia

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:42

Buntut Penundaan Pelantikan, Ratusan CPPPK Banjarnegara Ancam Geruduk Jakarta

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:18

Selengkapnya