Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Investor Rusia Ingin Wujudkan Konsep Kota Pintar di IKN

JUMAT, 01 DESEMBER 2023 | 09:13 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) banyak menarik minat investor asing, salah satunya Rusia.

Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) mengungkapkan investor Rusia tertarik untuk mewujudkan konsep kota pintar atau smart city di IKN Nusantara, Kalimantan Timur, melalui sektor transportasi dan tata kota.

Deputi Bidang Transformasi Hijau dan Digital OIKN Mohammed Ali Berawi, dalam pernyataannya di Jakarta yang dikutip Jumat (1/12) menyebutkan bahwa akan selalu terbuka kesempatan berinvestasi di Nusantara.    

"Nusantara adalah kota inklusif, sehingga kami pastikan kesempatan investasi akan terbuka bagi berbagai skala bisnis," ujarnya.

Sejumlah perwakilan pemerintah, lembaga keuangan, dan lima perusahaan teknologi Rusia - Mosinzhproekt, BIMIX, Karbonit, Transmashholding, dan ANO- mengadakan pertemuan dengan Otorita IKN di Jakarta, pada Selasa (28/11).  

Ali Berawi yang menerima kunjungan delegasi Rusia mengungkapkan, konsep smart city IKN mencakup smart governance, transportasi canggih, gaya hidup modern, energi dan sumber daya alam terbarukan, industri dan sumber daya manusia, hingga infrastruktur dan lingkungan binaan.

Ia mengatakan, Rusia memiliki pengalaman mendalam di bidang-bidang tersebut. Ia dan jajaran Otorita IKN menyambut baik kunjungan dari calon investor Rusia ini dan berharap kunjungan selanjutnya akan menjadi awal kerja sama nyata melalui penyerahan Letter of Intent (LOI).

Sebaliknya, Rusia mengajak Indonesia supaya ikut mengirim perwakilan ke Moskow untuk mempromosikan IKN dan mengenal lebih dekat komunitas bisnis di sana.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya