Berita

Ketua TKN Prabowo-Gibran Jawa Barat, Ridwan Kamil/RMOL

Politik

Digelar Tertutup, Ridwan Kamil Bocorkan Isi Rapat Dewan Pengarah TKN

KAMIS, 30 NOVEMBER 2023 | 20:42 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Rapat Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran yang berlangsung di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat digelar secara tertutup, Kamis malam (30/11).

Rapat tersebut sejatinya dijadwalkan dimulai pukul 19.00 WIB. Namun meski sudah lewat satu jam, sejumlah anggota TKN masih menyusul berdatangan.

Beberapa di antaranya Ketua TKN Prabowo-Gibran Jawa Barat, Ridwan Kamil yang datang bersama istri, Atalia Praratya. Kemudian ada pula Ketua Umum Partai Bulan Bintan (PBB), Yusril Ihza Mahendra datang terlambat.

Kepada awak media, Ridwan Kamil menyebut rapat tertutup itu akan membahas Rakernas TKD seluruh Indonesia yang akan digelar Jumat besok (1/12).

"Besok TKN mengundang TKD seluruh Indonesia jam 14.00 WIB di Hotel Borobudur," kata Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil.

Tujuan Rakernas TKD sendiri, Kang Emil menyebut untuk mematangkan pemenangan Prabowo-Gibran dalam satu putaran.

"Insyaalah optimis (menang satu putaran)," kata Ridwan Kamil.

Sejumlah elite TKN dan ketua umum partai politik koalisi sebelumnya sudah tiba di lokasi. Di antaranya Ketum Golkar, Airlangga Hartarto, Ketum Gelora, Anis Matta; Ketum PAN, Zulkifli Hasan.

Lalu ada Ketua TKN, Rosan Roeslani; Hashim Djojohadikusumo, hingga Sekjen PAN, Eddy Soeparno.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

Prabowo Harus Pecat Bahlil Imbas Bikin Gaduh LPG 3 Kg

Senin, 03 Februari 2025 | 15:45

Bahlil Gembosi Wibawa Prabowo Lewat Kebijakan LPG

Senin, 03 Februari 2025 | 13:49

UPDATE

Koalisi Berisiko Pecah Gara-gara Kelangkaan LPG 3 Kg

Rabu, 05 Februari 2025 | 03:16

Kuras ATM Calon Mertua, Perempuan Muda Dibekuk Polisi

Rabu, 05 Februari 2025 | 03:01

Warga Diajak Laporkan Bangunan Gedung Tak Sesuai Izin

Rabu, 05 Februari 2025 | 02:38

Beredar Video Geng Alumni UGM Kumpul, Warganet Cari-cari Mulyono

Rabu, 05 Februari 2025 | 02:20

Bharatu Mardi Hadji dapat Kenaikan Pangkat dari Kapolri

Rabu, 05 Februari 2025 | 02:16

Tak Benar GoTo Merger dengan Grab

Rabu, 05 Februari 2025 | 01:37

Prabowo Diminta Waspadai Agenda Jahat Menteri

Rabu, 05 Februari 2025 | 01:18

PN Serang Putuskan Kasus Charlie Chandra Dilanjutkan

Rabu, 05 Februari 2025 | 01:00

Kenaikan Tarif Air Bersih Harus Diimbangi Kualitas Pelayanan

Rabu, 05 Februari 2025 | 00:40

Pramono Keliling Balai Kota

Rabu, 05 Februari 2025 | 00:16

Selengkapnya