Berita

Ganjar Pranowo dalam dialog capres bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) di Kantor Dewan Pers, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Kamis (30/11)/RMOL

Politik

Dialog Capres Bersama PWI, Ganjar: Apakah Pemerintah Ini Koruptif?

KAMIS, 30 NOVEMBER 2023 | 15:19 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo mengungkapkan bahwa pemerintah cenderung koruptif. Itu berdasarkan pengamalan yang ia rasakan saat memimpin Jawa Tengah.

"Pada saat itulah bapak ibu, apakah menurut anda pemerintah ini koruptif? Jawabannya, iya," kata Ganjar dalam dialog capres bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) di Kantor Dewan Pers, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Kamis (30/11).

Ganjar bercerita, suatu ketika ia pernah melakukan riset kecil-kecilan saat menjabat Gubernur Jateng. Ia menanyakan masyarakat Jateng tentang problem utama pemimpin itu apa.

"Masyarakat Jateng, menurutmu problem yang pertama apa? Kalau udah jadi lupa. Itu penyakit umum, saya bilang. Biasanya yang lupa apa, dari mudah ditemui menjadi tidak. Dari janji yang terucap tidak bisa ditagih," katanya.

Politikus PDIP ini melanjutkan ceritanya. Ia lantas menyoal birokrasi yang dinilainya tidak wajar karena harus ada pelicin.

"Pak, semua rumit tanpa uang nggak jalan. Mau urus apa, amplopnya ada enggak. Maka adagium kalau bisa dipersulit kenapa dipermudah, itu menjadi kewajaran," katanya.

Atas dasar itu, Ganjar merasa khawatir jika birokrasi harus menggunakan pelicin dan itu bakal menjadi sebuah budaya.

Jika demikian, kata Ganjar, para budayawan bisa ngamuk karena korupsi dianggap sebagai sebuah budaya.

"Nah pada saat itulah bapak ibu, apakah menurut anda pemerintah ini koruptif? Jawabannya, iya," tandasnya.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Karyawan Umbar Kesombongan Ejek Pasien BPJS, PT Timah Minta Maaf

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:37

Sugiat Santoso Apresiasi Sikap Tegas Menteri Imipas Pecat Pelaku Pungli WN China

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:30

KPK Pastikan Tidak Ada Benturan dengan Kortastipikor Polri dalam Penanganan Korupsi LPEI

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:27

Tabung Gas 3 Kg Langka, DPR Kehilangan Suara?

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:10

Ken Martin Terpilih Jadi Ketum Partai Demokrat, Siap Lawan Trump

Minggu, 02 Februari 2025 | 14:46

Bukan Main, Indonesia Punya Dua Ibukota Langganan Banjir

Minggu, 02 Februari 2025 | 14:45

Larangan LPG di Pengecer Kebijakan Sangat Tidak Populis

Minggu, 02 Februari 2025 | 14:19

Smart City IKN Selesai di Laptop Mulyono

Minggu, 02 Februari 2025 | 13:59

Salah Memutus Status Lahan Berisiko Besar Buat Rakyat

Minggu, 02 Februari 2025 | 13:45

Hamas Sebut Rencana Relokasi Trump Absurd dan Tidak Penting

Minggu, 02 Februari 2025 | 13:26

Selengkapnya