Berita

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Maruli Simanjuntak/Ist

Politik

Wujud Netralitas, TNI AD Harus Bantu Distribusikan Surat Suara ke Daerah Terpencil

KAMIS, 30 NOVEMBER 2023 | 10:36 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

TNI Angkatan Darat (AD) memiliki tugas dalam menjamin Pemilu 2024 aman, salah satunya membantu distribusi surat suara ke wilayah terpencil bersama Polri.

Demikian disampaikan Direktur Institute for Security and Strategic Studies (ISESS), Khairul Fahmi yang ditujukan kepada Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Maruli Simanjuntak yang baru dilantik.

"TNI AD memberikan dukungan terhadap upaya distribusi logistik pemilu ya. Misalnya kotak suara, surat suara, terutama ke daerah misalnya atau perbatasan yang sulit akses, daerah-daerah kawasan terluar," kata Fahmi kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (30/11).

Usai memastikan kotak suara sampai di tujuan dengan aman tanpa rusak, Fahmi juga berpesan agar TNI AD mampu menjaga kondusifitas wilayah yang disinyalir rawan konflik saat hari-hari mendekati pencoblosan.

"Kemudian daerah-daerah yang rawan konflik. Kemudian terkait pengamanan ya tentunya bagaimana TNI AD bersama matra-matra lain, memberikan dukungan terhadap upaya-upaya pengamanan yang dilakukan oleh Polri dalam rangka menjaga supaya pemilu berjalan dengan lancar tanpa gangguan dan tidak terjadi instabilitas politik maupun keamanan," kata Fahmi.

Dengan menjamin itu semua, maka netralitas TNI AD tidak bisa diragukan lagi dalam Pemilu 2024.

Presiden Joko Widodo melantik Jenderal Maruli menjadi KSAD pada Rabu kemarin (29/11). Menantu Menko Perekonomian Luhut Binsar Pandjaitan itu menggantikan posisi Jenderal Agus Subiyanto yang diangkat menjadi Panglima TNI.





Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya