Berita

Arsjad Rasjid saat jumpa pers di Gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta, Rabu (29/11)/RMOL

Politik

Galang Dana, TPN Ganjar-Mahfud Luncurkan Program “Gotong Royong Rakyat”

RABU, 29 NOVEMBER 2023 | 20:07 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Tim Pemenangan Nasional (TPN) Pasangan Nomor Urut 3 Ganjar-Mahfud menggalang dana kampanye Pilpres 2024 melalui platform digital bernama "Gotong Royong Rakyat”.

Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid, menjelaskan, platform itu merupakan inisiatif TPN, dan dapat diakses langsung melalui gotongroyongrakyat.id.

“Kami mengajak seluruh masyarakat ikut mengawal Pemilu Luber Jurdil. Menciptakan kampanye Pilpres yang lebih etis, transparan, mengusung semangat partisipasi inklusif. Lewat galang dana ini, rakyat bergotong royong memenangkan Mas Ganjar dan Prof Mahfud,” kata Arsjad, saat jumpa pers di Gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta, Rabu (29/11).

Menurutnya, dalam rangka mewujudkan Pemilu yang Luber Jurdil (langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil) serta mengawal pesta demokrasi itulah, masyarakat bisa terlibat aktif sebagai aktor, bukan hanya objek.

Masyarakat, kata Arsjad, bisa bergotong royong nyata memenangkan Ganjar-Mahfud melalui donasi minimal Rp10.000 dan maksimal Rp2,5 miliar untuk donatur perorangan. Untuk perusahaan bisa berpartisipasi maksimal Rp25 miliar.

“Donasi dari rakyat digunakan untuk mendukung proses demokrasi yang bersih, yang melibatkan masyarakat luas. Itu sebabnya, kami menamai gerakan ini sebagai 'Gotong Royong Rakyat',” katanya.

Lebih jauh dia mengatakan, TPN Ganjar-Mahfud berencana menggalang dana rakyat dalam 2 tahap. Pertama melalui platform digital gotongroyongrakyat.id yang diluncurkan TPN. Kedua, melalui penjualan produk merchandise resmi Ganjar-Mahfud.

“Saat ini platform gotongroyongrakyat.id baru bisa mengakomodasi donatur perseorangan. Insya Allah minggu ini kami rilis fitur baru yang bisa diakses perusahaan yang ikut memberi dukungan dana,” tutupnya.

Populer

Pengamat: Kembalikan Citra, Hery Gunardi Pantas Dicopot Jadi Dirut BSI

Sabtu, 22 Juni 2024 | 19:46

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Machmudin Ingatkan Warga Jangan Coba-coba Mengakali PPDB

Selasa, 25 Juni 2024 | 03:45

Bey Machmudin akan Serius Tangani Judi Online di Jabar yang Tembus Rp3,8 T

Rabu, 26 Juni 2024 | 18:20

Bey Perintahkan Pemkot Bandung Pulihkan Sungai Citarum

Kamis, 20 Juni 2024 | 03:00

Wali Kota Semarang Gratiskan Biaya di 41 SMP Swasta

Minggu, 23 Juni 2024 | 00:46

UPDATE

Zulkifli Hasan Tiba di Lokasi Rakernas PAN

Sabtu, 29 Juni 2024 | 09:50

Adik Raja Charles Gegar Otak setelah Ditabrak Kuda

Sabtu, 29 Juni 2024 | 09:49

Kedubes Australia dan INA Bermitra untuk Tingkatkan Kerja Sama dan Investasi di Indonesia

Sabtu, 29 Juni 2024 | 09:30

Cerita Indira Soediro Perjuangkan Wasiat Orang Tua

Sabtu, 29 Juni 2024 | 09:24

Gunakan Teknologi AI, Google Translate Tambahkan 110 Bahasa Baru

Sabtu, 29 Juni 2024 | 09:16

Satelit Rusia Hancur Berkeping-keping di Ruang Angkasa, Bikin Panik Astronot ISS

Sabtu, 29 Juni 2024 | 08:54

Terungkap Alasan Sebenarnya Jenderal Militer Bolivia Lakukan Kudeta

Sabtu, 29 Juni 2024 | 08:53

Pakar Ekonomi Khawatir Rupiah Tambah Jebol

Sabtu, 29 Juni 2024 | 08:53

Gerindra Sumut: Radar Pendamping Bobby Nasution Mengarah ke Teguh Santosa

Sabtu, 29 Juni 2024 | 08:40

Pemutusan Hubungan Kerja

Sabtu, 29 Juni 2024 | 08:28

Selengkapnya