Berita

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan saat meninjau pabrik pengolahan susu dan keju yang dikelola Koperasi Peternakan Bandung Selatan (KPBS) di Pangalengan, Bandung/Ist

Politik

Dukung Koperasi, Anies Janji Permudah Regulasi Hingga Permodalan

RABU, 29 NOVEMBER 2023 | 16:09 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan melanjutkan kampanyenya di Jawa Barat dengan mengunjungi pabrik pengolahan susu dan keju yang dikelola Koperasi Peternakan Bandung Selatan (KPBS) di Pangalengan, Bandung.

Anies menyebut pabrik pengolahan susu yang dimiliki oleh koperasi merupakan cara yang paling tepat agar keuntungan dirasakan langsung oleh peternak.

"Koperasi ini dimiliki oleh para peternak. Sehingga ketika pabrik ini berproduksi meningkat, keuntungannya dirasakan oleh semua peternak yang ada, pendekatan inilah yang akan kita besarkan," kata Anies, Rabu (29/11).


Anies menyebut, pabrik yang dimiliki oleh perusahaan maka yang mendapatkan manfaat terbesar adalah pemilik perusahaan atau pemodal.

Untuk itu, Anies bertekad, jika diberi mandat menjadi pemimpin selanjutnya, akan membantu koperasi mulai dari kemudahan regulasi hingga bantuan permodalan.

"Kami ingin ke depan makin mendorong koperasi dan apa yang menjadi kebutuhan koperasi, harus dibantu karena nanti hasilnya langsung dirasakan oleh para peternak," ujar mantan Gubernur DKI Jakarta ini.



Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Ngobrol Serius dengan Kapolri

Senin, 19 Januari 2026 | 05:45

Legislator Golkar Tepis Keterlibatan Bahlil soal Sawit Papua

Senin, 19 Januari 2026 | 05:25

Dokter Tifa: Keren Sekali Mobilnya, Bang Eggi!

Senin, 19 Januari 2026 | 04:59

Mahasiswa Harus jadi Subjek Revolusi Digital, Bukan Hanya Penonton

Senin, 19 Januari 2026 | 04:47

Kader Gerindra Papua Barat Daya Wajib Sukseskan Program Pemerintah

Senin, 19 Januari 2026 | 04:27

Perbakin Lampung Incar Banyak Medali di PON 2028

Senin, 19 Januari 2026 | 03:59

Pendidikan Bukan Persekolahan

Senin, 19 Januari 2026 | 03:48

Maruarar Sirait Dicap Warganet sebagai Penyelamat Konglomerat

Senin, 19 Januari 2026 | 03:24

Narasi Bung Karno Lahir di Jombang Harus jadi Perhatian Pemkab

Senin, 19 Januari 2026 | 02:59

Dankodaeral X Cup 2026 Bidik Talenta Pesepak Bola Muda Papua

Senin, 19 Januari 2026 | 02:45

Selengkapnya