Berita

Pangkostrad Letjen TNI Maruli Simanjuntak berfoto dengan warga di acara HUT TNI ke-78 di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Kamis (5/10)/RMOL

Politik

Jokowi Hari Ini Bakal Lantik Menantu Luhut sebagai KSAD

RABU, 29 NOVEMBER 2023 | 00:50 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) yang baru dikabarkan akan dilantik di Istana Negara Jakarta Pusat, Rabu (29/11).

Dia adalah Letjen TNI Maruli Simanjuntak yang saat ini menjabat sebagai Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad). Letjen Maruli diisukan mengisi kekosongan jabatan KSAD setelah Jenderal Agus Subiyanto menjabat Panglima TNI.

Bahkan, Presiden Jokowi mengatakan bahwa Maruli merupakan salah satu kandidat KSAD menggantikan Agus Subiyanto.

"Salah satu kandidat, iya (Maruli)," kata Jokowi di Gedung Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, Sabtu (25/11).

Menurut sumber yang dihimpun, Maruli Simanjuntak lahir di Bandung, Jawa Barat pada 27 Februari 1970.

Dia mengawali karir militer dengan masuk Akademi Militer (Akmil) Magelang dan menjadi Alumni 1992.

Jabatan strategis di matra Angkatan Darat pernah diemban oleh menantu Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan ini. Mulai menjadi Komandan Detasemen Tempur (Denpur) Cakra pada 2002, lalu menjadi Perwira Bantuan Madya Operasi (Pabandya Ops) Kopassus sampai tahun 2008.

Kerasan di Kopassus membuat Maruli dipercaya untuk mengisi posisi Komandan Batalyon (Danyon) 21 Grup 2 Kopassus hingga 2009, lalu ditunjuk sebagai Komandan Sekolah Komando Pusat Pendidikan dan Latihan Pasukan Khusus (Pusdikpassus) sampai tahun 2010.

Karir Maruli di satuan baret merah kembali menukik tinggi saat dipercaya menjabat Wakil Komandan Grup 1 Kopassus pada 2010-2013

Pada 2010-2013, Maruli dipercaya untuk menjadi Wakil Komandan Grup 1 Para Komando Kopassus di Serang. Setelah itu, Maruli yang berpangkat Kolonel Infanteri mengemban posisi Komandan Grup 2/ Sandi Yudha Kopassus di Surakarta Jawa Tengah sampai tahun 2014.

Usai menjabat sebagai komandan satuan elite di Kopassus, Maruli ditunjuk menjadi Asisten Operasi Komandan Jenderal Kopassus (Asops Danjen Kopassus), tidak lama Maruli pun ditunjuk menjadi Komandan Grup A Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) hingga tahun 2016.

Selanjutnya, selama setahun yakni pada 2016-2017, Maruli didapuk sebagai Komandan Korem (Danrem) 074/Warastratama Komando Teritorial yang berada di bawah Kodam IV/Diponegoro. Lalu kembali ke Jakarta dengan menjabat sebagai Wakil Komandan Paspampres hingga 2018.

Kemudian, Maruli menjadi Kepala Staf Komando Daerah Militer (Kasdam) IV/Diponegoro pada tahun 2018, dan kembali dipromosikan menjadi Komandan Paspampres pada 2018-2020 dengan pangkat Mayor Jenderal (Mayjen).

Sukses menjadi Danpaspampres membuat karir militer Maruli semakin moncer dengan menjabat Pangdam IX/Udayana dari tahun 2020-2022 dengan wilayah cukup luas yakni Provinsi Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur.

Setelah menjabat sebagai Pangdam IX/Udayana, Maruli ditunjuk sebagai Pangkostrad atau Jenderal bintang tiga menggantikan Jenderal (Purn) Dudung Abdurachman yang saat itu naik jabatan sebagai KSAD.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya