Berita

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan didampingi istrinya Fery Farhati saat kampanye di Tanah Merah, Koja, Jakarta Utara/RMOL

Politik

Di Panggung Rakyat Tanah Merah, Anies Janjikan Kejelasan Status IMB

SELASA, 28 NOVEMBER 2023 | 10:44 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan, memulai kampanye perdana di wilayah Tanah Merah, Koja, Jakarta Utara, Selasa (28/11).

Anies menjelaskan, wilayah Tanah Merah memiliki historis tersendiri. Sebab Anies juga memulai kampanye saat Pilkada Gubernur DKI Jakarta 2017 silam di kawasan tersebut.

Di panggung rakyat Tanah Merah yang terlihat sangat sederhana ini, jagoan Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu mengungkapkan rasa bahagianya.


"Kalau sudah Tanah Merah solid begini menular ke seluruh Jakarta, kalau sudah menular di Jakarta nanti ke seluruh Indonesia," kata Anies di lokasi.

Saat menjabat Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022, Anies pernah mengeluarkan Izin Membangun Bangunan (IMB) sementara bagi warga yang tinggal di lahan sengketa Tanah Merah.

Masa berlaku IMB sementara bagi warga Tanah Merah itu bakal berakhir pada 2024 mendatang. Terkait hal itu, Anies berjanji akan melanjutkan IMB tersebut apabila diberi mandat oleh rakyat menjadi Presiden 2024.

"Bila diizinkan untuk dapat kewenangan, kita tuntaskan untuk Tanah Merah ini. Sehingga warga Tanah Merah Nanti bisa tinggal di sini dengan tenang, status tanahnya jadi jelas dan bisa tinggal di sini hingga anak cucu," pungkas Anies.



Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya