Berita

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam acara Rakornas Relawan Ganjar-Mahfud Se-Pulau Jawa yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta, pada Senin (27/11)/RMOL

Politik

Megawati: Mana Ada Banteng Keok, Kalau Sudah Nanduk

SELASA, 28 NOVEMBER 2023 | 01:13 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

PDI Perjuangan (PDIP), partai berlambang banteng moncong putih siap menghadapi Pemilu 2024.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menegaskan bahwa partainya tidak akan gentar menghadapi segala macam tekanan untuk meraih kemenangan.

“Kita ini lambangnya banteng. Mana ada banteng itu keok kalau sudah nanduk,” tegas Megawati saat memberikan pengarahan dalam acara Rakornas Relawan Ganjar-Mahfud Se-Pulau Jawa yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta, pada Senin (27/11).


Megawati lantas bercerita bahwa ada pihak-pihak yang menyindir logo partainya karena sudah siap bertarung dalam kontestasi lima tahunan.

“Mereka kalau bilang, ati-ati lho kalau ketemu kita nanti, kalau sudah punya kumis. Masak ibu perempuan dibilang kumis? Artinya, si banteng itu sudah mulai begini,” jelas dia sambil menirukan gaya kuda-kuda.

Lebih jauh, Presiden ke-5 RI ini mengungkapkan kejengkelannya terhadap pihak-pihak yang berupaya melakukan tekanan terhadap pencalonan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.

“Aduh aku lihat orang-orang yang ada di sono, rasanya,” ketusnya.

“Karena saya bilang, musti ingat, who am i? Kita kan rakyat Indonesia ya biarin saja. Dia juga rakyat Indonesia, polisi juga rakyat indonesia, yang namanya tentara juga rakyat Indonesia,” demikian Megawati.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

VFive Group Salurkan Zakat Usaha Lebih dari Rp10 Miliar

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:48

Parpol Ditantang Buat Komitmen Nasional Anti-Politik Uang

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:32

Black Box Pesawat ATR 42-500 Ditemukan!

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:55

KPK Masih Kuliti Dugaan Rasuah BPKH

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:24

Denny JA Ungkap Akar Etika Kerja dan Kejujuran Swiss dari Reformasi Zurich

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:20

Potongan Bangkai Pesawat ATR 400

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:53

Haji Suryo Bangun Masjid di Tanah Kelahiran

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:32

Lawatan LN Perdana 2026, Prabowo Sambangi Inggris dan Swiss

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:15

Kebijakan Paket Ekonomi Lanjut Prioritaskan UMKM dan Lapangan Kerja

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:56

Prabowo Jadi Saksi Nikah Sespri Agung Surahman, Jokowi Ikut Hadir

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:55

Selengkapnya