Berita

Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid/RMOL

Politik

Ketua TPN Ganjar-Mahfud: Jawa Kunci Kemenangan Pilpres 2024

SENIN, 27 NOVEMBER 2023 | 18:56 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Tim Pemenangan Nasional (TPN) bersama relawan dan parpol pendukung harus bersatu memenangkan Ganjar Pranowo-Mahfud MD pada Pilpres 2024. Salah satu caranya, fokus untuk menang di Pulau Jawa.

Sebab, seperti diungkap Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid, Pulau Jawa merupakan salah satu kunci kemenangan dalam kontestasi lima tahunan.

“Kebetulan seluruh relawan yang hadir di sini adalah relawan se-Pulau Jawa, maka bisa saya katakan secara kolektif, objektif, Jawa adalah kunci. Kunci kita memenangkan Pilpres 2024,” ucap Arsjad saat memberikan sambutan dalam acara Rakornas Relawan Ganjar-Mahfud se-Pulau Jawa, di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Senin (27/11).


Namun demikian, lanjut Arsjad, daerah lain di luar Pulau Jawa juga tetap punya dampak signifikan terhadap pemenangan Pilpres 2024.

“Faktanya, Pulau Jawa memiliki DPT (Daftar Pemilih Tetap) yang paling besar di antara pulau-pulau lain, maka di sinilah lahan pertempuran kita. Pulau Jawa mewakili 57 persen suara total DPT nasional,” tuturnya.

Mantan Ketua Kadin ini menambahkan, capres-cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, merupakan putra daerah yang diyakini bisa merangkul semua kalangan untuk meraih kemenangan di Pilpres 2024.

“Fokus pada empat wilayah besar, yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Banten,” demikian Arsjad.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Pecah Rekor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:12

Kritik Pandji Tak Perlu Berujung Saling Lapor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:05

AHY Gaungkan Persatuan Nasional di Perayaan Natal Demokrat

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:02

Iran Effect Terus Dongkrak Harga Minyak

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:59

IHSG Dibuka Menguat, Rupiah Melemah ke Rp16.872 per Dolar AS

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:42

KBRI Beijing Ajak WNI Pererat Solidaritas di Perayaan Nataru

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:38

Belajar dari Sejarah, Pilkada via DPRD Rawan Picu Konflik Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:31

Perlu Tindakan Tegas atas Konten Porno di Grok dan WhatsApp

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:30

Konflik Terbuka Powell dan Trump: Independensi The Fed dalam Ancaman

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:19

OTT Pegawai Pajak Momentum Perkuat Integritas Aparatur

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:16

Selengkapnya