Berita

Ketua TKD Prabowo-Gibran Jawa Barat, Ridwan Kamil/RMOL

Politik

Prabowo-Gibran dan Amin Bakal Bersaing Ketat di Jawa Barat

MINGGU, 26 NOVEMBER 2023 | 18:03 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Pasangan Prabowo-Gibran dan Anies-Muhaimin bakal bersaing ketat di Jawa Barat, terlebih tim pemenangan pasangan Amin juga sangat solid dan kuat.

Meski begitu, dengan keberadaan Ridwan Kamil sebagai ketua Tim Kampanye Daerah Jawa Barat, bisa jadi Pasangan Prabowo-Gibran bisa moncer.

Analis politik dari Universitas Esa Unggul, Jamiluddin Ritonga, berpendapat, Ridwan Kamil merupakan tokoh besar di Jawa Barat. Karena itu harapan kemenangan Prabowo-Gibran di Negeri Pasundan bisa jadi kenyataan.

"Ridwan Kamil memang sangat diterima di Jawa Barat," kata Jamiluddin kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (26/11).

Menurutnya, elektabilitas pasangan Prabowo-Gibran diperkirakan terkatrol di Jawa Barat. "Kehadiran Ridwan sebagai ketua TKD menambah kepercayaan masyarakat," katanya.

Dia juga berpendapat, elektabilitas Prabowo-Gibran tidak akan jauh beda dengan pasangan Anies-Muhaimin.

"Posisi pasangan Amin di Jawa Barat memang cukup kuat, termasuk tim pemenangannya," katanya.

Dia memprediksi bakal terjadi persaingan ketat antara dua pasangan calon itu.

"Bahkan, tidak menutup kemungkinan elektabilitas Anies-Muhaimin menyalip Prabowo-Gibran," demikian Jamiluddin.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya